example banner

Pemerintah Desa Balongan Gelar Musdesus, Pastikan BLT Dana Desa 2025 Tepat Sasaran

INDRAMAYU, Mitramabes.com – Pemerintah Desa Balongan mengadakan Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) guna menetapkan program ketahanan pangan serta menentukan Keluarga Penerima Manfaat (KPM) BLT Dana Desa Tahun Anggaran 2025. Selain itu, dalam musyawarah ini juga dibahas perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Desa Balongan, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu, pada Kamis (6/3/2025) ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perangkat desa, tokoh masyarakat, ketua RT/RW, serta perwakilan dari kecamatan.

Kuwu Balongan, Radi Bin Tjasmad, menjelaskan bahwa Musdesus ini bertujuan untuk memastikan BLT Dana Desa diberikan kepada warga yang benar-benar membutuhkan.

“Kami telah melakukan sosialisasi dan koordinasi dengan seluruh lembaga desa, tokoh masyarakat, serta RT dan RW agar keputusan ini dapat diterima secara luas,” ujarnya.

Dalam proses seleksi, para ketua RT dan RW berperan aktif dengan turun langsung ke lapangan untuk memverifikasi kondisi warga. Hasil musyawarah menyepakati bahwa warga yang telah meninggal dunia atau mengalami perbaikan kondisi ekonomi tidak lagi masuk dalam daftar penerima bantuan tahun ini.

“Langkah ini diambil agar bantuan benar-benar sampai kepada mereka yang paling membutuhkan,” tambah Radi.

Sekretaris Camat Balongan, Baman, yang mewakili Camat Opik Hidayat, menyampaikan bahwa dengan adanya perubahan kepemimpinan daerah, kebijakan terkait bantuan sosial pun mengalami penyesuaian.

“Tahun ini ada perubahan nama-nama penerima BLT berdasarkan evaluasi dari data sebelumnya. Penerima yang sudah mendapatkan bantuan pada tahun lalu, sebagian akan digantikan oleh warga lain yang lebih membutuhkan,” jelasnya.

Ketua BPD Desa Balongan, Imron, menegaskan bahwa keputusan ini diambil berdasarkan musyawarah yang melibatkan berbagai pihak, sehingga tidak ada masyarakat yang merasa keberatan.

“Musyawarah ini bertujuan untuk mencapai keputusan yang adil dan bisa diterima oleh semua pihak,” katanya.

Pendamping Kecamatan Balongan, Muzayyin Haris, menyebutkan bahwa Musdesus ini juga menjadi bagian dari upaya mendukung Asta Cita Presiden Prabowo serta program pembangunan daerah Indramayu.

Selain itu, ia menekankan pentingnya menggali potensi ekonomi desa agar masyarakat tidak terus bergantung pada bantuan pemerintah.

“Kami mendorong pemerintah desa untuk memaksimalkan potensi yang ada sehingga masyarakat bisa mandiri secara ekonomi. Ketika masyarakat berdaya, mereka dapat menghidupi diri sendiri tanpa harus bergantung terus-menerus pada bantuan sosial,” ujarnya.

Musdesus ini menjadi langkah penting dalam mewujudkan pemerintahan desa yang transparan, partisipatif, dan mengutamakan kepentingan masyarakat. Dengan adanya keterlibatan berbagai pihak, diharapkan program pemerintah dapat berjalan efektif dan benar-benar memberikan manfaat bagi warga Desa Balongan.

(Abid/Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *