ACEH TENGAH – MBS
Generasi Z Mualem Dek Fadh Aceh melaksanakan acara silaturahmi di Kabupaten Aceh Tengah yang dihadiri oleh sekitar 250 orang di Premium Coffee Blended, Jum’at, 22 November 2024.
Acara ini juga dihadiri langsung oleh Bapak Muzakir Manaf, yang akrab disapa Mualem, dan Bapak Shabela Abu Bakar, calon Bupati Aceh Tengah, yang didampingi oleh Ketua Mualem Center Aceh dan Ketua Gen Z Mualem Dek Fadh.
Ketua Gen Z Mualem Dek Fadh Aceh, Muyshir Arshan Haikal, bersama Ketua Gen Z Mualem Dek Fadh Aceh Tengah, Winaldo Zegerama, dan seluruh peserta yang hadir menyatakan komitmennya untuk mendukung kemenangan pasangan calon gubernur nomor urut 02, yaitu Muzakir Manaf dan Fadhulullah.
Dalam sambutannya, Ketua Gen Z Mualem Dek Fadh Aceh Tengah, Winaldo Zegerama, berharap agar perhatian khusus diberikan pada pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan petani di Aceh Tengah.
Mualem, yang sedang menjalani jadwal kampanye padat usai menyelesaikan kampanye akbar di Aceh Utara, menegaskan pentingnya bertemu dengan para pemuda di Aceh Tengah.
Beliau juga menyatakan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan rumah sakit di Aceh Tengah. (*)
Aharuddin