Nias Utara.Mitramabes.com
Lotu, 10 November 2023
Dalam rangka Pelaksanaan PESPARANI Kabupaten Nias Utara Tahun 2023, Wakil Bupati Nias Utara Hadiri sekaligus membuka secara resmi Pelatihan Peserta PESPARANI Kabupaten Nias Utara Tahun 2023 yang bertampat di Aula Tafaeri Kabupaten Nias Utara.
Dalam Laporan Ketua PESPARANI Kabupaten Nias Utara YUNUS GEA menyampaikan bahwa Pelatihan Peserta PESPARANI yang dilaksanakan pada hari ini berjumlah 75 orang yang terdiri dari 11 kecepatan di kabupaten Nias Utara, dan pelatihan yang di laksanakan pada hari ini yakni Pelatihan Paduan Suara, Pelatihan Cerdas Cermat Rohani, dan Pelatihan Tutur Kitab Suci.
Dalam Sambutan Ketua LP3KD YA’AMAN TELAUMBANUA, SE.MM menyampaikan sambutan baik atas terlaksananya kegiatan Pelatihan PESPARANI ini dan juga menyampaikan harapan untuk peserta yang diutus semoga dapat berlatih dengan sungguh sungguh dan memberikan yang terbaik khususnya di kabupaten Nias Utara.
Dalam Arahan dan Bimbingan Wakil Bupati Nias Utara YUSMAN ZEGA, A.Pi.,M.Si menyampaikan semoga acara ini berjalan hikmat dan para peserta juga dapat mengikuti dan berlatih secara sungguh-sungguh sehingga mendapatkan hasil yang memuaskan, dan semoga peserta yang mengikuti pelatihan pada hari ini juga sudah tangkas dan cermat dalam berlatih, serta semoga pelatihan ini juga dapat di bagikan untuk kalangan masyarakat luas khususnya untuk Nias Utara.
Hadir pada Pelatihan tersebut yakni Asisten, Staf Ahli, Kabag, Kemenag, Narasumber, seluruh Peserta Pelatihan dan undangan lainnya.
(ED1N M4ND)