example banner

Dukung Gerakan Pangan Murah Pemkab Indramayu, PT PG Rajawali II Sediakan 400 Kg Gula Kristal Putih

INDRAMAYU, Mitramabes.com – Wujud Komitmen dan dukungan #Beberesdermayu #Indramayureang, PT PG Rajawali II siap berpartisipasi dalam Gerakan Pangan Murah yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Indramayu dengan menyediakan 400 kilogram gula kristal putih dengan harga Rp 16.000 per kg yang disambut respon positif dari masyarakat Kabupaten Indramayu. Selasa 11/03/2025

Sekitar 1.500 warga Indramayu hadir dalam Gerakan Pangan Murah ini. Selain gula kristal putih Raja Gula Produksi PT PG Rajawali II, warga juga memburu 11 bahan pokok lainnya dengan harga yang terjangkau.

Direktur Utama PT PG Rajawali II Ardian Wijanarko melalui Kabag Legal PG Rajawali II Hadi Suprapto,

Dalam pidatonya Hadi Suprapto selaku perwakilan dari PT PG Rajawali II menyampaikan, bahwa keterlibatan PT PG Rajawali II dalam kegiatan ini merupakan bentuk komitmen dalam mendukung ketahanan pangan serta membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan harga yang lebih terjangkau.

” Kegiatan Gerakan Pangan Murah Pemerintah Kabupaten Indramayu ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Kabupaten Indramayu serta diharapkan akan dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten yang lain dalam mendukung upaya Pemerintah RI dalam pemenuhan kebutuhan pangan dan menstabilkan harga pangan. Dengan didukung oleh berbagai pihak, masyarakat dapat merasakan dampak positif dari program Gerakan Pangan Murah ini.” Terangnya.
(Abid/Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *