Linge- MBS
hari ini merupakan rapat tentang rencana pembangunan ruang kelas SMA Tgk .Aman Nyerang (Kelas Jauh SMAN 13 Takengon) yang di hadiri oleh wali murid , kepala mukim dan reje2 yang ada di dalam wilayah kemukiman wihni dusun jamat yang di selenggarakan di gedung perpustakaan SDN 10 Linge kampung reje payung
SMA Tgk Aman Nyerang di dirikan pada tanggal 12 juli 2021 di kampung reje payung tepatnya di gedung perpustakaan milik SDN 10 Linge pada masa Drs.Al-Hudri MM selaku kepala dinas pendidikan Aceh .SMA Tgk .Aman Nyerang pada saat ini berjumlah 25 orang dan terdiri dari 12 guru dan merupakan putra putri daerah dari kampung dalam kemukiman wihni dusun jamat.
Selama proses belajar dan mengajar siswa dilaksanakan pada gedung perpustakaan SDN 10 Linge yang sebelumnya sangat memadai, namun dari tahun ke tahun jumlah peserta didik semakin bertambah sehingga ruangan proses pembelajaran tersebut pada saat ini sudah tidak memungkinkan lagi untuk menerima pembelajaran yang efektif dan ruangan semakin sempit karena di dalam ruangan tersebut terdiri dari 3 rombel .dari hal tersebut panitia pembangunan (komite) bersama kepala SMAN 13 Takengon berinisiatif dan menggagasi untuk pembangunan gedung (ruang kelas) secara swadaya walau anggaran pembuatan gedung tersebut sangatlah besar .tapi ini dilakukan semata demi kelancaran pelaksanaan kegiatan proses belajar dan mengajar serta demi peningkatan pendidikan di wilayah kemukiman wihni dusun jamat.
Inti dari hasil rapat tersebut bahwa pemerintahan kemukiman dan kampung serta wali murid sangat mendukung dan sepakat untuy pembangunan gedung (ruang kelas) tersebut segera akan dilaksanakan untuk di bangun dengan secara swadaya dan secara bergotong royong dalam pengadaan material dan sebagainya.
Harapan pemerintahan kemukiman dan kampung serta lapisan masyarakat yang ada di dalam wilayah kemukiman wihni dusun jamat kepada kepala dinas pendidikan dan pemerintahan Aceh untuk dapat memperhatikan keadaan sekolah SMA Tgk .Aman Nyerang (Kelas Jauh SMAN 13 Takengon) agar kedepannya dapat dengan segera untuk di bangun gedung secara permanen.demi untuk mencerdaskan kehidupan berbangsa dan bernegara serta untuk peningkatan pendidikan generasi aceh khususnya di dalam wilayah kemukiman wihni dusun jamat
NURDINSYAH MUHAMMAD SEDIM