Paluta/MBS- Wakil Bupati Padang Lawas Utara H. Hariro Harahap, SE., M.Si., bersama rombongan melaksanakan Safari Ramadan 1444 H di Masjid Baitul Muttaqin Simpang Batang Garut, Desa Simatorkis, Kecamatan Dolok, Selasa (04/04/2023).
Dalam kegiatan tersebut turut hadir Asisten II Haholongan Siregar SE, MM,
Unsur Forkopimda, Kementerian Agama Kabupaten Padang Lawas Utara, Pimpinan OPD, Ketua MUI Kabupaten Padang Lawas Utara, Camat Dolok, Kepala Desa Simatorkis dan para tamu undangan lainnya
Wakil Bupati Padang Lawas Utara H. Hariro Harahap, SE., M.Si., dalam sambutannya mengajak kepada seluruh masyarakat agar memanfaatkan dengan baik momen Ramadhan kali ini untuk meningkatkan nilai iman dan taqwa.
Wakil Bupati mengajak masyarakat agar bersama-sama menunjukkan bahwa Kabupaten Paluta dibangun dan berpondasikan suasana kekeluargaan dan kebersamaan.
Beliau juga berpesan untuk saling mendoakan, saling membantu dalam ketulusan, saling menghormati, dan saling menghargai berbagai perbedaan, serta menjaga kerukunan masyarakat di Kabupaten Padang Lawas Utara.
Dalam sambutannya Camat Dolok Akhirul Razak Siregar mengatakan masyarakat Desa Simatorkis sangat senang dikunjungi Tim Safari Ramadan yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Padang Lawas Utara. Beliau juga berharap, sinergi antara Pemerintah Daerah Kabupaten Padang Lawas Utara dan Pemerintah Daerah Kecamatan Dolok semakin harmonis dan berjalan baik untuk mewujudkan Padang Lawas Utara yang beriman, cerdas, maju, dan beradat.
Disamping ituWakil Bupati Padang Lawas Utara H. Hariro Harahap, SE., M.Si., juga menyerahkan bantuan dana infaq untuk pembangunan dan ambal masjid sebanyak 6 buah untuk kelengkapan Masjis Baitul Muttaqin Simpang Batang Garut, Desa Simatorkis, kemudian dilanjutkan dengan tausiyah yang dibawakan oleh Ketua MUI Kabupaten Padang Lawas Utara Mukti Ali Siregar
(Taufik Hrp)