Wakapolres bupati hadiri Sahur Bersama dan Sholat Subuh Berjamaah di Masjid Agung Rantauprapat

Minggu, 23 Maret 2025 - 18:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Labuhanbatu mitramabes.com Dalam semangat kebersamaan dan meningkatkan ibadah di bulan suci Ramadan, Wakapolres Labuhanbatu, Kompol H. Matondang, S.H., M.H., menghadiri kegiatan sahur bersama serta sholat subuh berjamaah di Masjid Agung Rantauprapat, Minggu (23/2/2025) dini hari. Acara ini dihadiri pula oleh Bupati Labuhanbatu dr. Hj. Maya Hasmita, Sp.OG., MKM., serta sejumlah pejabat daerah dan tokoh agama.

Kegiatan diawali dengan sahur bersama yang berlangsung penuh kehangatan. Para jamaah yang sedang melaksanakan i’tikaf di masjid turut menikmati hidangan sahur bersama jajaran Forkopimda Labuhanbatu. Ketua BKM Masjid Agung, H. Samhasri, S.H., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas kehadiran Wakapolres dan Bupati dalam kegiatan ini. “Kehadiran pemimpin daerah dan kepolisian memberi semangat bagi kami untuk terus memperkuat ibadah di bulan suci ini. Kami juga berharap pemerintah daerah terus memperhatikan kebutuhan dan kelengkapan fasilitas masjid,” ujarnya.

Usai sahur, seluruh peserta melaksanakan sholat subuh berjamaah yang dilanjutkan dengan tausiyah oleh Ketua DMI Labuhanbatu, Ustadz Dr. H. Rendi Fitra Yana, Lc., M.Hi. Dalam tausiyahnya, ia menyampaikan bahwa ada empat golongan yang dirindukan surga, yakni orang yang membaca Al-Qur’an, menjaga lisan, memberi makan orang lapar, dan yang berpuasa di bulan Ramadan.

Bupati Labuhanbatu, dalam sambutannya, mengungkapkan rasa syukur atas antusiasme masyarakat dalam kegiatan ini. “Ramadan adalah bulan penuh berkah dan kebersamaan. Kegiatan sahur bersama ini akan terus kita dorong agar semakin mempererat hubungan antara masyarakat dan pemerintah. Semoga aspirasi yang disampaikan oleh jamaah bisa kami tindak lanjuti demi kemajuan Kabupaten Labuhanbatu,” ungkapnya.

Wakapolres Labuhanbatu, Kompol H. Matondang, S.H., M.H., menegaskan bahwa kepolisian selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam kegiatan keagamaan yang membangun nilai-nilai spiritual dan kebersamaan.

“Kami dari Polres Labuhanbatu berkomitmen untuk terus berperan aktif dalam membangun sinergi dengan masyarakat, termasuk dalam kegiatan keagamaan seperti ini. Bulan Ramadan adalah momen yang tepat untuk memperkuat nilai-nilai persaudaraan dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya hidup rukun dan damai,” ujarnya.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata komitmen Forkopimda Labuhanbatu dalam mendekatkan diri dengan masyarakat serta memperkuat nilai-nilai keislaman di bulan suci Ramadan. Dengan adanya kegiatan seperti ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang termotivasi untuk meningkatkan ibadah dan mempererat silaturahmi antar sesama.

(S.gulo)

Berita Terkait

Sat Samapta Polres Lampung Tengah Intensifkan Patroli Dialogis di Plaza Bandar Jaya
Pemkab Paluta Terima Sertifikat Tanah Untuk Pembangunan Sekolah Rakyat Dari BPN Tapanuli Selatan.
TP PKK Kabupaten Paluta Laksanakan Kegiatan Pertemuan Rutin Bulanan Sekaligus Cek Kesehatan di TK Al-Ikram.
Disinyalir Bermasalah Rehabilitasi Jaringan Irigasi Way Bumi Agung BBA.4 Pekerjaan Direktorat Kementerian SDA BBWSMS Jeb.
Sambut Bulan Suci Ramadan, Polsek Rimbo Bujang Cek Poskamling dan Perkuat Sinergi TNI–Pemerintah Desa
Kapolsek Bontosikuyu AKP Danyel Raih Kenaikan Pangkat Penghargaan dari Kapolri, Kini Berpangkat Kompol
Rapat Koordinasi Pokja Bunda PAUD Kabupaten Tebo 2026: Melanjutkan Prestasi 2025, Menebar Harapan dan Manfaat di Tahun 2026
Pemkab Paluta Terima Sertifikat Tanah Untuk Pembangunan Sekolah Rakyat Dari BPN Tapanuli Selatan.

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:23 WIB

Sat Samapta Polres Lampung Tengah Intensifkan Patroli Dialogis di Plaza Bandar Jaya

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:31 WIB

Pemkab Paluta Terima Sertifikat Tanah Untuk Pembangunan Sekolah Rakyat Dari BPN Tapanuli Selatan.

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:28 WIB

TP PKK Kabupaten Paluta Laksanakan Kegiatan Pertemuan Rutin Bulanan Sekaligus Cek Kesehatan di TK Al-Ikram.

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:13 WIB

Sambut Bulan Suci Ramadan, Polsek Rimbo Bujang Cek Poskamling dan Perkuat Sinergi TNI–Pemerintah Desa

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:11 WIB

Kapolsek Bontosikuyu AKP Danyel Raih Kenaikan Pangkat Penghargaan dari Kapolri, Kini Berpangkat Kompol

Berita Terbaru