Upacara Detik Detik Proklamasi HUT RI ke-79 Kabupaten Karo di Stadion Samura Kabanjahe Berlangsung Khidmat, Antusiasi Masyarakat Tinggi

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 17:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Karo MBS – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di Kabupaten Karo berlangsung dengan penuh khidmat. Seperti tahun tahun sebelumnya, upacara Detik Detik Proklamasi ini digelar, di Stadion Bola Samura, Kabanjahe, dipimpin langsung oleh Bupati Karo, Cory Seriwaty Sebayang, sebagai Inspektur Upacara, Sabtu(17/08/2024) pagi pukul 10.00 WIB.

Hadir seluruh Forkopimda Karo, diantaranya Ketua DPRD Karo Iriani Br Tarigan, Wakil Bupati Karo Theopilus Ginting, Dandim 0205/TK Letkol Inf Ahmad Afrian Rangkuti, dan Kapolres Tanah Karo AKBP Eko Yulianto, Ketua Pengadilan Negeri Kabanjahe Cipto Hosari P. Nababan, S.H., M.H, Kajari Karo Darwis Burhansyah, S.H, M.H, Danyon 125/Simbisa diwakili oleh Lettu Lambok Malau dan Dansubdenpom I/2 – I Berastagi Kapten CPM Sudanto Juliardi serta sejumlah perwira TNI dan Polri, dan tokoh masyarakat.

Dalam upacara tersebut, Duplikat Sang Saka Merah Putih dikibarkan oleh Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Karo, diiringi lagu kebangsaan “Indonesia Raya.” Momen sakral ini ditandai dengan bunyi sirine sebagai penanda detik detik Proklamasi.

“Upacara berjalan lancar dan penuh dengan rasa nasionalisme. Kami sangat mengapresiasi partisipasi aktif dari seluruh elemen masyarakat yang turut serta dalam memperingati momen bersejarah ini,” ujar Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto.

Upacara ini diikuti oleh sekitar 2.000 peserta, termasuk perwakilan dari berbagai instansi dan organisasi, mulai dari TNI, Polri, ASN, Satpol PP, hingga pelajar dan pramuka. Setelah upacara selesai, seluruh peserta bersama dengan Forkopimda Karo melanjutkan rangkaian kegiatan dengan Pawai Deville, berkeliling kota Kabanjahe, yang semakin menambah semarak peringatan kemerdekaan.

Puncak acara berlangsung dengan tertib dan aman. Kapolres Tanah Karo memastikan bahwa pengamanan telah dilakukan secara maksimal untuk menjaga ketertiban selama perayaan HUT RI ke-79 di Kabupaten Karo.

“Pihak kepolisian bekerja sama dengan instansi terkait lainnya, telah bekerja keras untuk memastikan setiap rangkaian kegiatan berjalan aman dan kondusif. Kami berterima kasih kepada seluruh masyarakat atas kerja sama yang baik dalam perayaan kali ini,” tambah Kapolres AKBP Eko Yulianto.

Rangkaian peringatan HUT RI ke-79 di Kabupaten Karo ini diharapkan dapat meningkatkan semangat kebangsaan dan cinta tanah air di kalangan masyarakat, khususnya di Kabupaten Karo.

Roy karo karo.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Rektor UNJ Prof. Dr. Komarudin, M.Si Ucapkan Selamat Dan Sukses Atas Peresmian TK & TPQ Bustanul Athfal
Penertiban Gedung GPI Oleh Satpol PP Dan BKAD Gagal Total, Pulang Dengan Tangan Kosong
SDN 4 Margadadi Gelar MBG Bagi Siswanya Disambut Antusias
Diduga Dana Desa Di Salagunakan Memperkya Diri Sendiri Oleh PJ Kades Gunung Lewat
Proyek Turap di Pulau Gelang Diduga Bermasalah, Awak Media Pertanyakan Transparansi
Polsek SP Padang Tanam Jagung Serentak Bersama TRIPIKA dan Petani di Desa Bungin Tinggi
Pembakaran Lahan Pertanian di Desa Albung Parsingguran II di Kecamatan Polling Menelan Korban Jiwa
Penebangan kayu sudah Terjadi puluhan Tahun diKabupaten Tapanuli Utara Namun Penghijauan dan Penanaman belum Pernah Dilakukan

Berita Terkait

Minggu, 20 Juli 2025 - 17:23 WIB

Rektor UNJ Prof. Dr. Komarudin, M.Si Ucapkan Selamat Dan Sukses Atas Peresmian TK & TPQ Bustanul Athfal

Minggu, 20 Juli 2025 - 17:22 WIB

Penertiban Gedung GPI Oleh Satpol PP Dan BKAD Gagal Total, Pulang Dengan Tangan Kosong

Minggu, 20 Juli 2025 - 17:18 WIB

SDN 4 Margadadi Gelar MBG Bagi Siswanya Disambut Antusias

Minggu, 20 Juli 2025 - 17:07 WIB

Diduga Dana Desa Di Salagunakan Memperkya Diri Sendiri Oleh PJ Kades Gunung Lewat

Minggu, 20 Juli 2025 - 15:27 WIB

Proyek Turap di Pulau Gelang Diduga Bermasalah, Awak Media Pertanyakan Transparansi

Berita Terbaru

NASIONAL

SDN 4 Margadadi Gelar MBG Bagi Siswanya Disambut Antusias

Minggu, 20 Jul 2025 - 17:18 WIB