Tinjau Situ Bagendit, Bupati Pastikan Situasi Kondusif

Minggu, 6 April 2025 - 13:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

*GARUT, Banyuresmi MBS* – Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, monitoring objek wisata Situ Bagendit, Banyuresmi, Kabupaten Garut, Sabtu (5/4/2025).

 

Syakur menjelaskan, hal ini dilakukan untuk melihat situasi dan kondisi Situ Bagendit selama libur lebaran Idul Fitri 1446 H, selain itu, pihaknya juga memastikan keamanan dan kenyamanan para wisatawan di tempat tersebut.

 

“Alhamdulillah, sampai saat ini situasi di Situ Bagendit masih terkendali. Kami terus memantau dan memastikan keamanan serta kenyamanan para pengunjung,” jelas Syakur.

Ia menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam pengamanan libur Lebaran di Situ Bagendit, termasuk TNI-Polri, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kabupaten Garut, dan siswa pramuka.

 

“Kami sangat mengapresiasi kerja keras dan sinergi dari seluruh pihak yang telah membantu menjaga keamanan dan ketertiban di Situ Bagendit. Terima kasih kepada TNI-Polri, SKPD Kabupaten Garut, dan adik-adik pramuka,” katanya.

 

Lebih lanjut, ia berharap agar solidaritas, kekompakan, dan keikhlasan yang telah terjalin selama pengamanan Lebaran dapat terus dikembangkan di masa mendatang.

 

“Semoga kita semua dapat terus mengembangkan solidaritas, kekompakan, dan keikhlasan dalam menjalankan tugas pengabdian, khususnya dalam pengamanan libur Lebaran Idul Fitri 1446 H,” pungkasnya.

 

Terakhir, Pemerintah Kabupaten Garut terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para wisatawan yang berkunjung ke Situ Bagendit, serta memastikan keamanan dan kenyamanan selama libur Lebaran. ( D.Ramdani )

Berita Terkait

Kapolres Labuhanbatu, Pimpin Pelaksanaan Eksekusi Lahan di Padang Halaban
Ditreskrimsus Polda Jambi Ungkap Pengangkutan 12,3 Ton BBM Ilegal, Tiga Orang Diamankan
Sat Samapta Polres Lampung Tengah Intensifkan Patroli Dialogis di Plaza Bandar Jaya
Pemkab Paluta Terima Sertifikat Tanah Untuk Pembangunan Sekolah Rakyat Dari BPN Tapanuli Selatan.
TP PKK Kabupaten Paluta Laksanakan Kegiatan Pertemuan Rutin Bulanan Sekaligus Cek Kesehatan di TK Al-Ikram.
Disinyalir Bermasalah Rehabilitasi Jaringan Irigasi Way Bumi Agung BBA.4 Pekerjaan Direktorat Kementerian SDA BBWSMS Jeb.
Sambut Bulan Suci Ramadan, Polsek Rimbo Bujang Cek Poskamling dan Perkuat Sinergi TNI–Pemerintah Desa
Kapolsek Bontosikuyu AKP Danyel Raih Kenaikan Pangkat Penghargaan dari Kapolri, Kini Berpangkat Kompol

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 13:06 WIB

Kapolres Labuhanbatu, Pimpin Pelaksanaan Eksekusi Lahan di Padang Halaban

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:54 WIB

Ditreskrimsus Polda Jambi Ungkap Pengangkutan 12,3 Ton BBM Ilegal, Tiga Orang Diamankan

Kamis, 29 Januari 2026 - 12:23 WIB

Sat Samapta Polres Lampung Tengah Intensifkan Patroli Dialogis di Plaza Bandar Jaya

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:31 WIB

Pemkab Paluta Terima Sertifikat Tanah Untuk Pembangunan Sekolah Rakyat Dari BPN Tapanuli Selatan.

Kamis, 29 Januari 2026 - 11:28 WIB

TP PKK Kabupaten Paluta Laksanakan Kegiatan Pertemuan Rutin Bulanan Sekaligus Cek Kesehatan di TK Al-Ikram.

Berita Terbaru