Selayar.mitramabes.com.Desa Bonea Timur Kecamatan Bontomanai yang menjadi sasaran TMMD Ke-120 Kodim 1415/Selayar TA. 2024, di kenal sebagai salah satu Desa penghasil rempah-rempah dengan tanahnya yang subur.
Hal ini menjadi salah satu pertimbangan dilaksanakannya Penyuluhan Pertanian di Baruga Sayang Desa Lembang Bau, Senin (27/5) sebagai salah satu sasaran non-fisik TMMD Ke-120 ini.
Hadir sebagai Nara sumber, Mei Sudarjo, SP, MP., dan Sumardi, SP., dimana keduanya merupakan penyuluh dari Dinas Pertanian Kabupaten Kepulauan Selayar.
Sumardi, SP., menjelaskan bagaimana cara meningkatkan produksi pertanian dengan menggunakan teknologi (3K ) yakni Kuantitas, Kualitas, dan Kelestarian menuju kemakmuran yang berkeadilan.
” Tanah yang baik bagi pertanian adalah tanah yang subur, menyangkut sifat tanah untuk menyediakan unsur hara dalam jumlah yang seimbang dan tersedia, memiliki tata air dan udara yang baik sesuai dengan kepentingan pertumbuhan dan perkembangan tanaman ” jelasnya.
Kepala Desa Lembang Bau Patri Edi menyampaikan bahwa kegiatan penyuluhan ini sangat penting bagi masyarakat Desa Lembang Bau dalam menambah ilmu pengetahuan tentang pertanian dan meningkatkan ekonomi warga.
” Kami berterimakasih kepada anggota TNI yang menyertakan kegiatan penyuluhan pertanian dalam program TMMD ini, Sebab selain pembangunan, kami juga membutuhkan pemberdayaan dalam meningkatkan ekonomi ” pungkasnya.(rls/Ucok Haidir )