Tingkatkan Ketahanan Pangan Lokal, Kapolres Aceh Tengah Tebar Ribuan Benih Ikan Nila

Jumat, 10 Januari 2025 - 18:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – MBS

Kapolres Aceh Tengah, AKBP Dody Indra Eka Putra,S.I.K,M.H, melakukan kegiatan penebaran benih ikan nila di kolam milik Polsek Jagong Jeget Polres Aceh Tengah, Polda Aceh, Pada Kamis siang 10 Januari 2025.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian komitmen Polres Aceh Tengah dalam mendukung program Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dalam bidang ketahanan pangan.

AKBP Dody menyatakan bahwa penebaran benih ikan nila sebanyak 2.000 ekor ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan lokal, serta mengedukasi masyarakat tentang pentingnya pengelolaan sumber daya perikanan yang berkelanjutan.

“Kegiatan ini sebagai langkah konkret Polres Aceh Tengah dalam mendukung Asta cita presiden di sektor ketahanan pangan, yang diharapkan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar,”katanya.

Ia juga berharap dengan adanya penebaran benih ikan ini, kolam Polsek Jagong Jeget dapat berkembang menjadi sumber pendapatan tambahan dan sumber protein bagi masyarakat sekitar.

“Semoga kegiatan ini bisa menginspirasi masyarakat untuk lebih memperhatikan potensi perikanan di lingkungan masing-masing, demi meningkatkan kesejahteraan bersama,” harapannya.

AKBP Dody menambahkan Polri sebagai penggerak ketahanan pangan untuk bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Dinas Perikanan serta pihak terkait lainnya.

“Ia juga berharap personel Polri dapat bekerja sama dengan petugas dari Dinas Pertanian, Dinas pangan, Dinas Perikanan serta instansi terkait lainnya terjun ke lapangan untuk memberikan pemahaman tentang teknik bertanam yang ramah lingkungan serta cara berternak ikan secara efisien agar masyarakat dapat memperoleh hasil yang maksimal,” pungkasnya.

Turut hadir dalam kegiatan itu Waka Polres Aceh Tengah Kompol Samsir S.H., para Pju, Kadis Perikanan Aceh Tengah, Danramil Jagong Jeget, Kapolsek Jagong Jeget, Kepala BPP Se-Kecamatan Jagong Jeget, Ketua Forum Reje Kecamatan Jagong Jeget dan Reje Se-Kecamatan Jagong Jeget.

Aharuddin

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Irwasda Polda Sumut Launching Operasional SPPG YKB Cabang Dairi, Dukung Program Nasional Makan Bergizi Gratis
Gerakan Semua Cinta Lansia, Lansia Akan Dapatkan Skrining Kesehatan 
Dairi Camp Preneur 2025, Lahirkan Wirausaha Untuk Tumbuh Tangguh Tembus Pasar
Karnaval Pulung Buah Ramaikan Pesta Budaya, Menteri Budaya RI Fadli Zon Sampaikan Dukungan Event
Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Bersama KNPI, Pesan Bupati; Gunakan Energi Muda Membangun Bangsa
40 Pejabat di Lingkungan Pemkab Dairi Dilantik, Bupati Dairi : Tunjukkan Integritas, Loyalitas Dan Komitmen Memberikan Yang Terbaik Untuk Masyarakat Dairi
Plat Deker Dijalan Penghubung Desa Gundaling Dusun Lau pengkurukan Tiga Tahun Rusak Total, Pemerintah Tutup Mata 
Desakan Agar PT. DPM Urus AMDAL Kembali Mencuat Wakili Suara Warga Sekitar Tambang

Berita Terkait

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:41 WIB

Irwasda Polda Sumut Launching Operasional SPPG YKB Cabang Dairi, Dukung Program Nasional Makan Bergizi Gratis

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:24 WIB

Gerakan Semua Cinta Lansia, Lansia Akan Dapatkan Skrining Kesehatan 

Jumat, 31 Oktober 2025 - 21:13 WIB

Dairi Camp Preneur 2025, Lahirkan Wirausaha Untuk Tumbuh Tangguh Tembus Pasar

Rabu, 29 Oktober 2025 - 21:07 WIB

Karnaval Pulung Buah Ramaikan Pesta Budaya, Menteri Budaya RI Fadli Zon Sampaikan Dukungan Event

Selasa, 28 Oktober 2025 - 19:11 WIB

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Bersama KNPI, Pesan Bupati; Gunakan Energi Muda Membangun Bangsa

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Zulkifli Di Tunjuk Sebagai Plt Sekdakab Nagan Raya Oleh Bupati

Minggu, 2 Nov 2025 - 10:43 WIB

BERITA UTAMA

Polres Langkat Gencarkan Patroli Malam di Jalur Strategis

Minggu, 2 Nov 2025 - 07:43 WIB