KAUR, Mitramabes.com– Patut dicontoh Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 17 satu atap (Satap) Kabupaten Kaur melaksanakan kegiatan dalam rangka memperingati hari Isra Mi’raj Nabi Muhammad Saw 1446 Hijriah, Kamis (23/01/2025).
Adapun kegiatan ini dapat dilaksanakan dengan hasil kemufakatan, serta kekompakan kerjasama antara para dewan guru yang tergabung dalam Sekolah SMPN 17 satu atap Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu.
“Kepala sekolah SMPN 17 satu atap Kaur Sarto, S.Pd menjelaskan secara tertulis melalui pesan singkat, dalam hal giat memperingati hari Isra Mi’raj Nabi Muhammad Saw ini diisi oleh Penceramah yaitu Ustadz Hersani dari MUI Kabupaten Kaur,” terangnya saat dikonfirmasi.
Dalam ceramah yang disampaikan oleh ustadz Hersani yakni saat mengisi acara tersebut, tentunya sangat bermanfaat bagi kaum muslimin dan muslimat, diambil dari hadits-hadits yang disampaikan oleh ustadz benar-benar memukau para pendengar.
Menurut hasil pantauan di lapangan Media Nasional Mitra Mabes (MBS) dilihat dari sisi lingkungan, baik pun anak-anak murid nya untuk SMPN 17 satu atap Kaur ini memang sangat-sangat sedikit alias kecil, akan tetapi potensi dari kinerja guru-guru nya luar biasa sekali.
Giat seperti inilah yang menjadi motivasi bagi sekolah-sekolah yang lain, atau boleh dikatakan SMPN 17 satu atap Kaur layak untuk menjadi panutan, atau buat contoh yang lainnya.
Dalam keterangan yang disampaikan oleh Kepala Sekolah, Sarto, S.Pd menambahkan bahwa, giat yang dilaksanakan yaitu memperingati hari Isra mi’raj ini atas kewajiban sebagai umat Islam dan tanpa adanya pungutan, ini benar-benar dilaksanakan atas niat lillahi taala, pungkasnya. (Ripasi)
Sumber : SMPN 17 Satu Atap Kabupaten Kaur