Serah Terima Jabatan dan Pisah Sambut Pj Kepala Desa Putri Sembilan Berlangsung Khidmat

Selasa, 15 April 2025 - 11:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rupat Utara  Mitra Mabes.com Pemerintah Desa Putri Sembilan menggelar acara serah terima jabatan dan pisah sambut Penjabat (Pj) Kepala Desa pada Selasa, 15 April 2025. Acara berlangsung khidmat dan penuh kehangatan di Balai Desa Putri Sembilan, dihadiri oleh berbagai pihak dari unsur pemerintahan dan masyarakat.

 

Hadir dalam acara tersebut Camat Rupat Utara, Bapak Aulia Fikri, S.Sos., M.Si., Kasi PMD Panut, S.Pd., Babinsa, Bhabinkamtibmas, para Pj Kepala Desa dan Kepala Desa se-Kecamatan Rupat Utara, serta tokoh-tokoh masyarakat Desa Putri Sembilan.

 

Dalam sambutannya, Camat Rupat Utara menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Pj Kepala Desa sebelumnya, Ujang, S.A.P., atas dedikasi dan kinerja yang telah ditunjukkan selama masa jabatannya. Ia juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Pj Kepala Desa yang baru, Arafik, S.Pd., M.IP.

“Saya berharap Pj Kepala Desa yang baru dapat bekerja lebih keras dan membawa semangat baru untuk melanjutkan pembangunan serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Camat Aulia Fikri.

 

Ia juga menekankan pentingnya sinergi dan kekompakan antar semua elemen masyarakat dan pemerintahan desa. “Mari kita jaga sinergi dan kekompakan, demi kemajuan Desa Putri Sembilan dan kesejahteraan masyarakatnya,” tambahnya.

 

Acara ditutup dengan doa bersama dan ramah tamah, menciptakan suasana haru dan bahagia di antara seluruh tamu undangan.

 

 

Pers: Raden Sukma

Sumber: Tim

Berita Terkait

Warisan Tanah Hendak Dieksekusi PN Medan, Para Ahli Waris Siap Gagalkan Eksekusi.
INDIKASI KUAT PERANGKAT DESA REJO MULYO DIDUGA GELAPKAN SATU UNIT SEPEDA MOTOR  
Tragedi Tewasnya Pemuda Asal Pagar alam Dengan Luka Tusukan Di Dada
‎Aliansi Pers Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor Aceh Utara, Desak Percepatan Rehabilitasi Pasca-Bencana
Dua Bulan Pascabanjir, Warga Buket Linteung Aceh Utara Baru Terima Bantuan Beras 2,2 Kg per Jiwa dari Pemerintah
Sinergi Pers Keadilan dan PTPN IV Sei Kencana Ukir Sejarah Baru Kemanusiaan di Kampar
Digerebek Dini Hari Seorang Perempuan Diamankan Satres Narkoba Polres Pagar Alam Diduga Pengedar Sabu
Beredar Kembali Modus Penipuan Mengatas Namakan Para Pejabat Publik.

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 07:40 WIB

Warisan Tanah Hendak Dieksekusi PN Medan, Para Ahli Waris Siap Gagalkan Eksekusi.

Kamis, 29 Januari 2026 - 06:12 WIB

INDIKASI KUAT PERANGKAT DESA REJO MULYO DIDUGA GELAPKAN SATU UNIT SEPEDA MOTOR  

Rabu, 28 Januari 2026 - 23:44 WIB

Tragedi Tewasnya Pemuda Asal Pagar alam Dengan Luka Tusukan Di Dada

Rabu, 28 Januari 2026 - 23:22 WIB

‎Aliansi Pers Tinjau Lokasi Banjir dan Longsor Aceh Utara, Desak Percepatan Rehabilitasi Pasca-Bencana

Rabu, 28 Januari 2026 - 23:03 WIB

Dua Bulan Pascabanjir, Warga Buket Linteung Aceh Utara Baru Terima Bantuan Beras 2,2 Kg per Jiwa dari Pemerintah

Berita Terbaru