Satlantas Polres Rohul Gelar Patroli Blue Light, Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman di Tengah Masyarakat

Minggu, 16 Maret 2025 - 09:38 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rokan Hulu MBS Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Rokan Hulu kembali menggelar patroli Blue Light Pagi sebagai langkah preventif dalam menjaga keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas) di wilayah hukumnya.

 

Terpantau Giat Patroli yang dilaksanakan pada Sabtu (15/03/2025), pukul 08.30 wib hingga selesai ini menyasar titik-titik rawan kecelakaan dan kemacetan, seperti Traffic Light Bundaran Ratik Togak dan Jembatan Batang Lubuh. Kegiatan ini melibatkan Personel Satlantas yang berperan aktif dalam mengawasi serta mengatur arus lalu lintas agar tetap kondusif.

Patroli Blue Light menjadi strategi efektif dalam mengurangi risiko kecelakaan serta menekan angka pelanggaran lalu lintas. Dengan kehadiran personel di lapangan, masyarakat diharapkan lebih disiplin dalam berkendara, mematuhi aturan, serta meningkatkan kesadaran terhadap pentingnya keselamatan di jalan raya.

 

Hasil dari patroli ini menunjukkan dampak positif, di antaranya:

– Menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, terutama di titik-titik rawan.

– Menciptakan kelancaran arus lalu lintas, sehingga pengguna jalan dapat berkendara dengan nyaman dan aman.

– Meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri, khususnya dalam hal pengamanan dan pelayanan di sektor lalu lintas.

 

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Satlantas Polres Rokan Hulu dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Dengan adanya patroli Blue Light secara rutin, diharapkan kesadaran pengguna jalan terhadap aturan lalu lintas semakin meningkat, sehingga tercipta lingkungan berlalu lintas yang lebih tertib, aman, dan nyaman.

 

Kapolres Rokan Hulu, AKBP Budi Setiyono, SIK.,MH melalu Kasat Lantas AKP Lily Sulfiani, SIK mengatakan Polres Rokan Hulu mengajak seluruh masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas, menggunakan perlengkapan keselamatan berkendara, serta saling menghormati sesama pengguna jalan demi keamanan bersama.

 

“Keselamatan di jalan bukan hanya tanggung jawab polisi, tetapi juga kewajiban kita bersama. Mari patuhi aturan lalu lintas demi kebaikan semua,” ujar AKP Lily.

 

Kegiatan patroli berlangsung aman, lancar, dan terkendali tanpa adanya insiden yang mengganggu ketertiban lalu lintas.

*Release : Humas Polres Rohul*

*Editor : Alfian Top*

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kegiatan Program Akselerasi Ketahanan Pangan Nasional Lapas Kelas IIA Binjai Gelar Panen Raya Tanaman Hidroponik
masyarakat GUNUNG PONGKOR meminta kepada tim Tipidter mabes polri segera tangkap para pelaku tambang ilegal yang masih beroperasi.
Pemdes Tanjung Medang Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Kader KPM, Posyandu, PAUD, PPKPD, dan BKB
INOVASI Puskesmas Alue Bilie Program PUJASERA (Pemeriksaan USG untuk Janin Sehat Terencana), Sabtu, 12 Juli 2025
INOVASI Puskesmas Alue Bilie Program PUJASERA (Pemeriksaan USG untuk Janin Sehat Terencana)
Wabup Katamso Serahkan Bantuan Program GENTING bagi Keluarga Berisiko Stunting di Muara Papalik
Dukung Swasembada Pangan, Wabup dan Kapolres Tanjab Barat Tanam Jagung Serentak Bersama Kapolri via Zoom
Bangun Daerah dari Akar Rumput, Bupati Tanjab Barat Adopsi Inovasi Probebaya Samarinda

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 15:06 WIB

Kegiatan Program Akselerasi Ketahanan Pangan Nasional Lapas Kelas IIA Binjai Gelar Panen Raya Tanaman Hidroponik

Sabtu, 12 Juli 2025 - 14:10 WIB

masyarakat GUNUNG PONGKOR meminta kepada tim Tipidter mabes polri segera tangkap para pelaku tambang ilegal yang masih beroperasi.

Sabtu, 12 Juli 2025 - 13:53 WIB

Pemdes Tanjung Medang Gelar Pelatihan Peningkatan Kapasitas Kader KPM, Posyandu, PAUD, PPKPD, dan BKB

Sabtu, 12 Juli 2025 - 13:48 WIB

INOVASI Puskesmas Alue Bilie Program PUJASERA (Pemeriksaan USG untuk Janin Sehat Terencana), Sabtu, 12 Juli 2025

Sabtu, 12 Juli 2025 - 13:46 WIB

Wabup Katamso Serahkan Bantuan Program GENTING bagi Keluarga Berisiko Stunting di Muara Papalik

Berita Terbaru