Sambut Bulan Suci Ramadhan, Wabup Syafrizal Mandi Belimau

Rabu, 26 Februari 2025 - 22:42 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mitramabes.com- Sumatra Utara, Batu Bara- Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1446 Hijriyah Bupati Batu Bara H. Baharuddin Siagian, SH, M.Si yang diwakili oleh Wakil Bupati Batu Bara Syafrizal, SE, M.AP membersihkan diri dengan mandi belimau yang diselenggarakan oleh Gerakan Masyarakat Melayu Pesisir Nusantara di Pantai Sejarah, Selasa 25/02/2025.

Kegiatan tradisi mandi belimau diawali dengan tari persembahan dan aksi pencak silat melayu untuk kedatangan Wakil Bupati Syafrizal, yang didampingi oleh Sekda Batu Bara Norma Deli Siregar dan rombongan.

Lalu dilanjutkan dengan acara kenduri mogang yaitu makan bersama-sama dan pemberian santunan anak yatim-piatu serta pemberian daging sapi kepada masyarakat sekitar pantai sejarah.

Buyung Morna selaku budayawan menyampaikan bahwa tradisi mogang berasal dari Aceh yaitu meugang yang berarti menyembelih hewan untuk menyambut bulan suci Ramadhan dan hari Raya Idul Fitri.

“Adanya tradisi mogang di Kabupaten Batu Bara sejak tahun 1728 M dan tradisi mandi belimau sudah ada sejak ratusan tahun yang lalu, tradisi ini merupakan budaya yang harus dilestarikan,” ungkapnya.

Menandakan puncak acara, Wakil Bupati Syafrizal, Sekda Norma Deli Siregar, Ketua TP PKK Batu Bara Ny. Henny Heridawaty Pohan, Ketua Bidang 1 TP PKK Ny. Leli dimandikan belimau oleh Ketua PD Al- Washliyah Ustadz Al Asari dan Ketua MUI Ustadz Hidayat.

Wabup Syafrizal menuturkan bahwa kegiatan mandi belimau ini adalah kegiatan yang dilakukan setiap menyambut bulan suci Ramadhan khususnya di Kabupaten Batu Bara.

Wabup Syafrizal juga mengatakan filosofi dari kegiatan mandi balimau ini adalah untuk membersihkan diri secara lahir dan batin, menyambut bulan suci Ramadhan dan mengungkapkan rasa syukur, agar dapat melaksanakan ibadah di bulan suci Ramadhan dengan khusyuk dan bertawaduk. (Albs)

Berita Terkait

WARGA PROTES PEMBANGUNAN SPAM BARU SELESAI SUDAH RETAK.
SDN 6 Rantau Bayur Memprihatinkan, Masyarakat Pertanyakan Dana BOS Rp 98,5 Juta, Kepala Sekolah Sulit Dikonfirmasi.
Dua Terduga Pelaku Pengeroyokan di Beutong Sedang Di Proses Oleh Pihak Res Krim.
Pemkot Pagar Alam dan Kejari Pagar Alam Bangun Ghumah Baghi Restorative Justice
Media pers keadilan Tapung Hulu serah kan Piagam penghargaan ke Perusahaan 
Ade Jona Apresiasi Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Viral di Medan Marelan
Diduga Gudang Penampung BBM Subsidi, Bungkam Saat Dikonfirmasi Awak Media di minta kepada Kapolri dan jajaran Untuk Menindak Lanjuti Kasus ini
Tingkatkan Sumber Daya Pegawai, Universitas Saburai Jajaki Kerjasama Kuliah Khusus Aparatur

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 00:28 WIB

WARGA PROTES PEMBANGUNAN SPAM BARU SELESAI SUDAH RETAK.

Rabu, 28 Januari 2026 - 00:24 WIB

SDN 6 Rantau Bayur Memprihatinkan, Masyarakat Pertanyakan Dana BOS Rp 98,5 Juta, Kepala Sekolah Sulit Dikonfirmasi.

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:50 WIB

Dua Terduga Pelaku Pengeroyokan di Beutong Sedang Di Proses Oleh Pihak Res Krim.

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:41 WIB

Pemkot Pagar Alam dan Kejari Pagar Alam Bangun Ghumah Baghi Restorative Justice

Selasa, 27 Januari 2026 - 21:16 WIB

Media pers keadilan Tapung Hulu serah kan Piagam penghargaan ke Perusahaan 

Berita Terbaru

NASIONAL

WARGA PROTES PEMBANGUNAN SPAM BARU SELESAI SUDAH RETAK.

Rabu, 28 Jan 2026 - 00:28 WIB