Safari Ramadhan Di Hakim Bale Bujang, Kapolres Aceh Tengah : Pastikan Kompor Mati Dan Ingatkan Anak Tidak Balap Liar

Sabtu, 29 Maret 2025 - 11:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon –MBS

Kapolres Aceh Tengah AKBP Dody Indra Eka Putra, melaksanakan Safari Ramadhan di Masjid Taqwa Kampung Hakim Bale Bujang Kecamatan Lut Tawar Kabupaten setempat.

Kegiatan di awali shalat dengan shalat isya, dilanjutkan dengan Tausyiah dan penyampaian pesan-pesan kamtibmas serta pelaksanaan shalat taraweh dan witir, Jumat malam (28/3/25).

Sebelum menyampaikan tausyiah dan pesan kamtibmasnya Kapolres Akbp Dody, mengajak seluruh jamaah melantunkan shalawat nabi secara bersama sama.

Dalam kesempatan itu Dody menyampaikan, Bersyukur kita kepada Allah masih di pertemukan dalam menjalankan ibadah pada bulan puasa Ramadhan.

Sambungnya, Bulan Ramadhan adalah bulan ampunan, untuk itu mari kita tingkatkan amal ibadah kita di bulan ini salah satunya yang kita laksanakan hari ini shalat taraweh, sangat rugi kiranya bila kita tidak memaksimalkan ibadah kita, karena belum tentu kita dapat berjumpa pada Ramadhan berikutnya.

Ungkap Dody, Ada tiga amalan yang dapat dilakukan untuk mendapatkan ampunan Allah di bulan Ramadhan, Pertama, menjalankan ibadah puasa dengan ikhlas dan penuh keimanan, shalat malam, dan ketiga memperbanyak istighfar dan bertaubat.

Kemudian Ia juga mengingatkan untuk sama-sama mengawasi putra/i nya, agar tidak melakukan pelanggaran hukum dan ataupun syariat Islam, tidak ugal ugalan dalam berkendara Roda dua serta tidak melakukan aksi balap-balap liar, karena membahayakan orang lain.

Dimana dalam bulan Ramadhan ini sudah puluhan kendaraan telah kita amankan dari beberapa lokasi yang kerap di jadikan aksi kebut kebutan dan balapan oleh para remaja,”mudah mudahan menjadi efek jera dan tidak ada lagi kedepan”pungkasnya.

Kata Dody, ini kita lakukan untuk menciptakan suasana kamtibmas aman dan nyaman bagi masyarakat melaksanakan ibadah selama Ramadhan serta mencegah kecelakaan lalu-lintas.

Ia kembali mengingatkan, agar memperhatikan keamanan api kompor didapur, baik saat memasak menyajikan hidangan sahur maupun persiapan mau lebaran, supaya tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan.

Selanjutnya ia menghimbau untuk sama-sama mendukung Kepolisian dalam menciptakan Kamseltibcarlantas, dimana Polres Aceh Tengah akan melakukan rekayasa lalulintas di daerah padat dan maceh arus lalulintas menjelang idul fitri dimana tingginya aktivitas masyarakat berbelanja seperti di jalan lintang.

Kami akan lakukan one way (satu arah) untuk mengurai kemacetan arus lalulintas, mohon kerjasama semua masyarakat dan pengguna jalan” Ujar Dody.

Berita Terkait

Kapolsek Muncang Salurkan Bantuan Sembako kepada Korban Bencana Pergeseran Tanah
Kapolres Baru Nganjuk Perkuat Sinergi Lintas Lembaga, Kunjungi Ketua DPRD dan Karutan Kelas IIB
Wakapolres Pimpin Gaktibplin, Polres Nganjuk Perketat Pengawasan Internal
Optimalkan Keamanan dan Pelayanan, Lapas Tebing Tinggi Terapkan Kunjungan Terintegrasi SILATETI.
Rayakan HUT ke-18 BNPB Secara Sederhana, Pemkab Tapanuli Utara Ajak Warga Saling Mendukung.
Strong Point Pagi, Polres Langkat Pastikan Keamanan dan Keselamatan Warga
Polsek Pangkalan Susu Gelar Patroli Blue Light, Polres Langkat dan Polsek Jajaran Turut Laksanakan Secara Serentak
Kapolsek Jatibarang : Musancab PDI Perjuangan 2026 Berjalan Aman dan Kondusif

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 19:23 WIB

Kapolsek Muncang Salurkan Bantuan Sembako kepada Korban Bencana Pergeseran Tanah

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:55 WIB

Wakapolres Pimpin Gaktibplin, Polres Nganjuk Perketat Pengawasan Internal

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:16 WIB

Optimalkan Keamanan dan Pelayanan, Lapas Tebing Tinggi Terapkan Kunjungan Terintegrasi SILATETI.

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:32 WIB

Rayakan HUT ke-18 BNPB Secara Sederhana, Pemkab Tapanuli Utara Ajak Warga Saling Mendukung.

Selasa, 27 Januari 2026 - 15:16 WIB

Strong Point Pagi, Polres Langkat Pastikan Keamanan dan Keselamatan Warga

Berita Terbaru