Ribuan Orang Gelar Doa Bersama dan Terima Manfaat Zakat, Syaefudin: Sinergitas Program Indramayu Berzakat

Minggu, 9 Maret 2025 - 22:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INDRAMAYU, Mitramabes.com – Ribuan orang di Desa Lobener Lor Kecamatan Jatibarang mendapatkan zakat, infak, dan sadaqah dari pemilik Toko Nur Cahya Indah. Kegiatan ini sebagai sinergitas antara pemerintah dan swasta dalam program Indramayu Berzakat.

Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin mengatakan, gerakan Indramayu Berzakat yang merupakan salah satu program unggulan di bawah kepemimpinan Lucky Hakim – Syaefudin merupakan harapan untuk mempercepat proses pengentasan kemiskinan di Kabupaten Indramayu.

Menurut Syaefudin, program Indramayu Berzakat ini selain menyasar para ASN yang terlebih dahulu berpartisipasi juga menyasar para pelaku usaha (swasta) dan masyarakat Kabupaten Indramayu.

“Potensi zakat yang ada di kita sangat besar. Begitu pula dengan dukungan dari swasta dan pengusaha serta para darmawan ini sangat membantu program Indramayu Berzakat. Seperti halnya yang dilakukan pada hari ini, merupakan ikhtiar kita semua dalam mengentaskan kemiskinan di lingkungan tempat tinggalnya,” kata Syaefudin, ketika memberikan sambutan pada acara do’a bersama dan pemberian santunan, Minggu (9/3/2025) di Desa Lobener Lor Kecamatan Jatibarang.

Pada kesempatan itu Wakil Bupati Syaefudin menyampaikan permohonan maaf dari Bupati Indramayu Lucky Hakim yang tidak bisa hadir secara langsung dan menugaskan dirinya untuk hadir di acara tersebut.

“Pak Lucky Hakim menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan selama ini, kemudian berharap dan mendapat doa dari masyarakat untuk menjalankan amanah sebagai Bupati dan Wakil Bupati Indramayu,” katanya.

Selanjutnya di bawah pemerintahan Lucky Hakim – Syaefudin pihaknya akan terus menjalin sinergitas bersama ulama dan umaro untuk bebarengan beberes Dermayu.

Sementara Ketua Penyelenggara Suharjo Suryanto mengatakan, pihaknya menyampaikan terima kasih atas kehadiran Bupati yang diwakili Wakil Bupati Indramayu dalam kegiatan doa bersama dan pemberian zakat tersebut.

“Terima kasih banyak atas kehadirannya dan semoga penyaluran zakat ini bermanfaat bagi masyarakat sekitar,” kata Suharjo.

(Abid)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bupati Batu Bara Dorong Guru Jadi Teladan dan Inovator Pendidikan
Bupati Batubara Berharap Normalisasi Sungai Dukung Pertanian dan Ketahanan Pangan
KTH Wih Mawas,KTH Wih Ango,laksanakan Pemetaan Lahan Garapan,Kampung Mungkur dan PantanNangka Kecamatan Linge.
6 Divisi BUMD PD Pembangunan Tanoh Gayo Terbentuk, Begini Kata Samsuddin.
Geger Seorang Oknum Perangkat Desa Di Gerebek Warga Menjadi Sorotan, Saat Dihubungi Media Kades nya Bungkam.
Rutinitas Setiap Malam Hari, Unit Reskrim Polsek Pangkalan Brandan Gelar Patroli
Harapan Dihidupkan: Warga Indramayu Rasakan Hunian Layak Melalui Rutilahu
Peringati Hari Sumpah Pemuda ke-97, Bupati Bengkulu utara Sampaikan pesan Semangat Persatuan Dan Kesatuan.

Berita Terkait

Minggu, 2 November 2025 - 09:01 WIB

Bupati Batu Bara Dorong Guru Jadi Teladan dan Inovator Pendidikan

Sabtu, 1 November 2025 - 18:56 WIB

Bupati Batubara Berharap Normalisasi Sungai Dukung Pertanian dan Ketahanan Pangan

Sabtu, 1 November 2025 - 12:26 WIB

KTH Wih Mawas,KTH Wih Ango,laksanakan Pemetaan Lahan Garapan,Kampung Mungkur dan PantanNangka Kecamatan Linge.

Kamis, 30 Oktober 2025 - 14:56 WIB

6 Divisi BUMD PD Pembangunan Tanoh Gayo Terbentuk, Begini Kata Samsuddin.

Kamis, 30 Oktober 2025 - 14:00 WIB

Geger Seorang Oknum Perangkat Desa Di Gerebek Warga Menjadi Sorotan, Saat Dihubungi Media Kades nya Bungkam.

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Polres Langkat Gencarkan Patroli Malam di Jalur Strategis

Minggu, 2 Nov 2025 - 07:43 WIB