Rapat Kerja Pemkab Dairi Tahun 2026

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Dairi – Sumut , Mbs –  Pemerintah Kabupaten Dairi mengadakan rapat kerja untuk tahun 2026 pada Senin (12/1/2026) di Balai Budaya Sidikalang. Rapat kerja di hadiri oleh Bupati Dairi Vickner Sinaga melalui zoom, Wakil Bupati Dairi Wahyu Daniel Sagala, Sekretaris Daerah Surung Charles Bantjin, Asisten dan Staf Ahli Bupati, Pimpinan OPD bersama Sekretaris serta para Camat.

 

Bupati Dairi dalam arahannya melalui zoom mengatakan rapat kerja ini bertujuan untuk membahas target kinerja serta berbagai hal penting yang perlu dibahas dan ditindaklanjuti pada tahun berjalan.

 

Rapat kerja dilaksanakan untuk mengevaluasi pelaksanaan tugas dan kinerja selama tahun 2025, sekaligus merumuskan langkah-langkah strategis dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab di tahun 2026. “Melalui evaluasi pelaksanaan tugas di tahun 2025, kita harus memiliki komitmen bersama untuk melakukan perubahan dan pembenahan agar pelaksanaan tugas dan tanggung jawab di tahun 2026 dapat berjalan lebih baik,” ujar Vickner Sinaga.

 

Sementara itu, Wakil Bupati Dairi menambahkan terkait tingkat kedisiplinan para ASN. Ia mengajak seluruh ASN untuk merombak sistem kerja kearah yang lebih baik dan pembinaan kedisiplinan dilakukan secara berkala di masing-masing unit kerja,

 

“Lakukan koordinasi dan komunikasi yang baik demi terciptanya hubungan kerja yang harmonis serta tercapainya kinerja yang optimal di lingkungan kerja kita,” ujar Wakil Bupati Dairi.

 

Dalam rapat kerja tersebut, seluruh Pimpinan OPD memaparkan capaian program prioritas pengawasan di tahun 2025 serta program prioritas pengawasan yang akan dikerjakan di tahun 2026.

(Editor Hasmar)

Berita Terkait

Bupati Dairi Lakukan Penanaman 5000 Pohon di Desa Karing
Mesin Hemodialisa RSUD Sidikalang Segera Kembali Beroperasi
Rakor Bersama Mendagri Bahas Percepatan Pemulihan Pasca Bencana Sumut
PMK Nomor 81 Tahun 2025 Terbit, Dana Desa Tahap II Terancam Batal Cair, Wakil Bupati Dairi Rakor Bersama APDESI
Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Dairi Salurkan Logistik Dasar Kepada Korban Bencana Alam Taput
Ketua DPRD Kabupaten Dairi Harapkan Perayaan Natal Sipartano Naiborngin Adalah Manifestasi Kasih Kristus
Ketua DPRD Kabupaten Dairi Harapkan Perayaan Natal Sipartano Naiborngin Adalah Manifestasi Kasih Kristus
Pemkab Dairi Adakan Pertemuan Dengan Pertamina Dan Pengusaha SPBU

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:25 WIB

Bupati Dairi Lakukan Penanaman 5000 Pohon di Desa Karing

Kamis, 15 Januari 2026 - 21:19 WIB

Mesin Hemodialisa RSUD Sidikalang Segera Kembali Beroperasi

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:15 WIB

Rapat Kerja Pemkab Dairi Tahun 2026

Selasa, 13 Januari 2026 - 08:09 WIB

Rakor Bersama Mendagri Bahas Percepatan Pemulihan Pasca Bencana Sumut

Sabtu, 27 Desember 2025 - 07:44 WIB

PMK Nomor 81 Tahun 2025 Terbit, Dana Desa Tahap II Terancam Batal Cair, Wakil Bupati Dairi Rakor Bersama APDESI

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

SD Negri 02 Kel.Kandis Kota Mendapat Juara 1 Umum Futsal

Senin, 19 Jan 2026 - 12:20 WIB