Ramadhan Penuh Berkah, Kapolres Lampung Tengah Bersama Mahasiswa Berikan Bantuan Sosial Untuk Masyarakat Membutuhkan

Senin, 10 Maret 2025 - 19:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com – Jajaran Polres Lampung Tengah, Polda Lampung menggelar aksi bakti sosial dengan memberikan puluhan paket sembako, sebagai wujud kepedulian Polri kepada masyarakat yang membutuhkan.

Kegiatan yang berlangsung pada Senin sore (10/3/25) menjelang berbuka puasa ini, dipimpin langsung oleh Kapolres Lampung Tengah, AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M didampingi para PJU dan sejumah mahasiwa dari Universitas Terbuka dan Universitas Lampung.

Dalam wawancara singkatnya, Kapolres mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari program “Baksos Polri Presisi Bersama Mahasiswa” yang bertujuan untuk membantu masyarakat kurang mampu, khususnya di bulan suci Ramadhan 1446 H.

“Hari ini, kami bersama adik-adik mahasiswa melaksanakan aksi sosial dengan memberikan puluhan paket sembako kepada warga yang membutuhkan. Semoga bantuan ini dapat membantu masyarakat, terutama bagi mereka yang sudah lanjut usia dan berada dalam kondisi ekonomi sulit,” kata Kapolres saat memberikan sembako di Kelurahan Seputih Jaya, Gunung Sugih.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan tersebut bukan hanya bentuk kepedulian sosial, tetapi juga upaya menciptakan situasi Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif di wilayah hukum Polres Lampung Tengah.

Oleh karena itu, lanjutnya, Kapolres menggandeng mahasiswa untuk turut serta dalam pendistribusian bantuan dan menjaga stabilitas sosial.

“Kami mengajak mahasiswa untuk bersinergi bersama Polri dalam membantu masyarakat, sekaligus berperan aktif dalam menjaga keamanan di Lampung Tengah,” imbuhnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres juga mengimbau kepada seluruh masyarakat, khususnya para orang tua agar turut serta mengawasi anak-anaknya, terutama saat malam hingga menjelang sahur.

“Kami meminta kepada para orang tua untuk lebih memperhatikan anak-anaknya, jangan biarkan mereka keluar larut malam tanpa pengawasan, agar tidak terjadi hal-hal negatif seperti perang sarung, balap liar yang bisa membahayakan dirinya sendiri maupun orang lain,” imbaunya.

Pihaknya pun akan terus meningkatkan intensitas patroli di bulan suci Ramadhan guna memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah.

(Trimo Riadi)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kapolres Langkat Bersama Ribuan Jamaah Peringati Haul ke–102 Syekh Abdul Wahab Rokan di Babussalam
Telah hadir Di Pagar Alam Mie Pangsit Ayam Keriting Di kota Anda Lokasi Taman Apung Kota Pagar Alam Sumatera Selatan
Polres Lampung Tengah Ungkap Kasus Curas di Tol Trans Sumatera, Libatkan Oknum TNI
Telah hadir Di Pagar Alam Mie Pangsit Ayam Keriting Di kota Anda Lokasi Taman Apung Kota Pagar Alam Sumatera Selatan
Polres Lampung Tengah Gelar Pengecekan Inventaris Dinas Bhabinkamtibmas, Pastikan Kesiapan Personel di Lapangan
Patroli Gabungan Polres Pagaralam Kawal dan Bagikan Makanan Bergizi Gratis di TK Tunas Karya Gunung Dempo
Polres Pagaralam Ajak Warga Tertib Berlalu Lintas Jelang Operasi Zebra Musi 2025
Polres Selayar Musnahkan Barang Bukti Narkotika Jenis Shabu Seberat 838,5103 Gram

Berita Terkait

Rabu, 12 November 2025 - 21:24 WIB

Kapolres Langkat Bersama Ribuan Jamaah Peringati Haul ke–102 Syekh Abdul Wahab Rokan di Babussalam

Rabu, 12 November 2025 - 19:26 WIB

Telah hadir Di Pagar Alam Mie Pangsit Ayam Keriting Di kota Anda Lokasi Taman Apung Kota Pagar Alam Sumatera Selatan

Rabu, 12 November 2025 - 19:24 WIB

Polres Lampung Tengah Ungkap Kasus Curas di Tol Trans Sumatera, Libatkan Oknum TNI

Rabu, 12 November 2025 - 16:04 WIB

Polres Lampung Tengah Gelar Pengecekan Inventaris Dinas Bhabinkamtibmas, Pastikan Kesiapan Personel di Lapangan

Rabu, 12 November 2025 - 14:00 WIB

Patroli Gabungan Polres Pagaralam Kawal dan Bagikan Makanan Bergizi Gratis di TK Tunas Karya Gunung Dempo

Berita Terbaru