example banner

Ramadhan Berkah, Joko Iskandar Matondang Bersama Himpipsos Bagikan 1000 Takjil di Tanjungbalai

Tanjungbalai MBS -Berbagi berkah di bulan suci Ramadan 1444 Hijriah/2023 Masehi, Himpunan Pemuda Islam Peduli Sosial (Himpipsos) membagi-bagikan 1.000 paket Takjil kepada masyarakat di Kota Tanjungbalai.

Pembagian takjil berbuka puasa itu dilaksanakan oleh seluruh jajaran pengurus Himpipsos di depan Polres Tanjungbalai, kepada setiap masyarakat pengendara sepeda motor maupun becak yang melintas, Minggu (9/4/2023) sekira Pukul 17.30 WIB.

Ketua Himpipsos, Munawir mengatakan dirinya bersama rekan-rekan nya yang tergabung di Himpipsos dapat melaksanakan berbagi takjil itu berkat dukungan dari donatur yang secara sukarela menyisihkan rezeki nya dan peduli terhadap masyarakat.

“Pembagian takjil sebanyak 1.000 paket ini bertujuan agar di bulan suci ini semua masyarakat dapat mendapatkan berkah Ramadan,” ucapnya.

Dikatakan Munawir, disamping kegiatan sosial lainnya yang dilaksanakan bahwa Himpipsos setiap bulan suci Ramadan juga rutin melakukan kegiatan berbagi takjil, safari Ramadan dan hal hal sosial lainnya.

“Mudah mudahan dengan terlaksananya berbagi takjil ini, masyarakat di Tanjungbalai dapat menikmati keberkahan bulan suci Ramadan secara bersama-sama,” pungkasnya.

Senada dikatakan Joko Iskandar Matondang, salah seorang tokoh pemuda yang ikut serta dalam pembagian takjil tersebut. Ia mengapresiasi kegiatan Himpipsos yang telah berbagi berkah Ramadan melalui pembagian takjil berbuka puasa.

“Selama ini kita telah melihat seperti apa program kegiatan Himpipsos yang secara sukarela terus berbuat sosial membantu masyarakat di Tanjungbalai. Maka di bulan suci Ramadan ini, saya bersama teman-teman Himpipsos bergabung dalam membagikan takjil kepada masyarakat. Semoga keberkahan bulan suci ramadan dapat kita rasakan bersama-sama,” ucapnya. ( Yuna )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *