Potensi Cuaca Buruk Masih Akan Terjadi Hingga Maret, Polda Lampung Himbau Masyarakat Jaga Lingkungan

Rabu, 22 Januari 2025 - 11:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Mitra Mabes.Com – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyatakan musim penghujan masih akan terjadi hingga periode Maret 2025 mendatang. Polda Lampung menghimbau masyarakat untuk tetap waspada.

Himbauan ini dikeluarkan paska peristiwa banjir melanda 7 kabupaten kota di Provinsi Lampung yang terjadi pada Jumat, 17 Januari 2025 lalu.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Yuni Iswandari mengatakan pihaknya meminta masyarakat untuk sama-sama menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah di sungai ataupun saluran air.

“BMKG menyatakan potensi hujan masih akan terjadi hingga Maret mendatang. Untuk itu peristiwa banjir kemarin menjadi pengingat kita untuk sama-sama menjaga lingkungan,”katanya, Rabu (22/1/2025).

“Masyarakat harus lebih waspada dan ikuti perkembangan terbaru update kondisi cuaca terkini melalui situs ataupun media sosial resmi BMKG. Ini bisa menjadi antisipasi kita bersama dalam menghadapi puncak musim penghujan dan perubahan cuaca yang secara tiba-tiba,” lanjutnya.

Dia menegaskan aparat kepolisian di jajaran Polda Lampung selalu siap memberikan pelayanan ataupun pengaduan terhadap masyarakat yang terdampak banjir.

“Kami jajaran Polda Lampung memastikan akan selalu siap membantu masyarakat dimana pun berada di wilayah hukum Polda Lampung. Jangan sungkan untuk menghubungi kantor kepolisian terdekat Polres maupun Polsek manakala wilayahnya terdampak banjir,” pungkas Yuni.

Editor: Trimo Riadi

Berita Terkait

Dua OTK Mengaku Pengawas Bumdes, Ketua Bumdes Sinarjawa Diintimidasi dan Dimintain Duit
Pabrik Sagu Di Duga Cemari Sungai Alue Bilie Rayek Polsek Baktiya Cek Ke Lokasi
Ayah Tiri Merenggut Kesucian Ke 3 Anak Tiri nya, Korban Dibawah Umur, Satu Korban Usia 9 Tahun
Ketua Suku Hambaraja Kubu Tegas Tolak Wacana Polri di Bawah Kementerian.
Ibu Rumah Tangga (IRT) Diduga Alami Depresi Mencoba Melakukan Bunuh Diri Di Sungai
Golkar Tebo Gelar Rapat Pengurus Harian, Bahas Pembentukan SC dan OC Musda
Dr.Harli Siregar: “Kejati Sumatera Utara Dan Jajaran Terus Berupaya Menegakkan Hukum Secara Bermartabat, Transparan Dan Berintegritas Demi Kepentingan Bangsa Dan Masyarakat”
Tekan Lonjakan Harga LPG 3 Kg, Disperindagkop Gelar Operasi Pasar di Rimbo Bujang

Berita Terkait

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:58 WIB

Dua OTK Mengaku Pengawas Bumdes, Ketua Bumdes Sinarjawa Diintimidasi dan Dimintain Duit

Jumat, 30 Januari 2026 - 21:07 WIB

Pabrik Sagu Di Duga Cemari Sungai Alue Bilie Rayek Polsek Baktiya Cek Ke Lokasi

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:55 WIB

Ayah Tiri Merenggut Kesucian Ke 3 Anak Tiri nya, Korban Dibawah Umur, Satu Korban Usia 9 Tahun

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:32 WIB

Ketua Suku Hambaraja Kubu Tegas Tolak Wacana Polri di Bawah Kementerian.

Jumat, 30 Januari 2026 - 20:16 WIB

Ibu Rumah Tangga (IRT) Diduga Alami Depresi Mencoba Melakukan Bunuh Diri Di Sungai

Berita Terbaru