Polsek Sindang Dampingi Program Makan Bergizi Gratis Untuk Pelajar

Kamis, 13 Februari 2025 - 12:00 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INDRAMAYU, Mitramabes.com – Polsek Sindang turut berpartisipasi dalam kegiatan pemberian makan bergizi gratis bagi siswa/i di Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu. Rabu (12/2/2025)

Program ini bertujuan untuk mendukung tercapainya gizi seimbang serta menunjang proses belajar mengajar yang lebih optimal bagi para pelajar.

Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Sindang AKP H. Suhendi, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program makan bergizi gratis Presiden RI, Prabowo Subianto, yang dilaksanakan di 24 lokasi sekolah di wilayah Kecamatan Sindang.

Dapur Sehat yang mendistribusikan makanan bergizi di wilayah ini meliputi Dapur Sehat Kenanga (Desa Kenanga, Kec. Sindang) yang melayani 23 lokasi sekolah dengan menu nasi putih, telur dadar, tempe goreng, sayuran, dan buah rambutan.

Dapur Sehat Randu Gede (Kodim 0616 Indramayu) melayani 1 lokasi sekolah dengan menu nasi putih, telur dadar, tempe orek, sayuran, dan buah semangka.

“Kami hadir dalam kegiatan ini sebagai bagian dari upaya menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif, sekaligus bentuk kepedulian terhadap para pelajar,” ujar Kapolsek Sindang.

Selain menjaga keamanan jalannya program, kehadiran Bhabinkamtibmas dalam kegiatan ini juga merupakan wujud dukungan Polri terhadap program pemerintah di bidang pendidikan dan kesehatan.

“Kami berharap program ini dapat memberikan dampak positif bagi peningkatan kualitas hidup anak-anak di wilayah hukum Polsek Sindang,” tambah Kapolsek.

(Abid)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Korem 044/Gapo Gelar Pemeriksaan Kesehatan Mata Bagi Prajurit, PNS, Dan Persit
Penentuan Usaha Produktif Kemitraan Konsesi Hutan oleh Kelompok Tani Hutan
Lpk Moderen Mandiri Group Bengkulu utara, Gelar Wisuda D1 Komputer Angkatan ke 20 Tahun 2025, Sebanyak 35 wisudawan/wisudawati Di Gedung Serba guna SD Model
Forkopimcam Jatibarang Matangkan Kesiapsiagaan Hadapi Bencana
Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Batubara Sampaikan Nota Ranperda tentang Penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air Minum
Kades Ultimatum Mitra Kenes Soal Gaji Petani
Patroli Malam Polsek Balongan, Jaga Kondusifitas Wilayah
Polres Sintang Gelar Sertijab Kasat Reskrim, IPTU Aditya Arya Nugroho Resmi Emban Tugas Baru

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 22:37 WIB

Korem 044/Gapo Gelar Pemeriksaan Kesehatan Mata Bagi Prajurit, PNS, Dan Persit

Kamis, 20 November 2025 - 21:19 WIB

Penentuan Usaha Produktif Kemitraan Konsesi Hutan oleh Kelompok Tani Hutan

Kamis, 20 November 2025 - 13:25 WIB

Lpk Moderen Mandiri Group Bengkulu utara, Gelar Wisuda D1 Komputer Angkatan ke 20 Tahun 2025, Sebanyak 35 wisudawan/wisudawati Di Gedung Serba guna SD Model

Kamis, 20 November 2025 - 12:33 WIB

Forkopimcam Jatibarang Matangkan Kesiapsiagaan Hadapi Bencana

Selasa, 18 November 2025 - 22:36 WIB

Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Batubara Sampaikan Nota Ranperda tentang Penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air Minum

Berita Terbaru