Polres Lampung Tengah Pastikan Keamanan Warga Jelang Buka Puasa

Jumat, 14 Maret 2025 - 10:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama bulan suci Ramadhan, Polres Lampung Tengah melalui Sat Samapta menggelar patroli Presisi dengan menyasar ke sejumlah lokasi yang menjadi pusat berburu takjil, salah satunya di pasar takjil Bandar Jaya, Kamis (13/3/25) sore.

Mewakili Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung, AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M, Kasat Samapta AKP Jahtera menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif bagi masyarakat yang sedang berbelanja kebutuhan takjil untuk berbuka puasa.

Kasat mengungkapkan, lokasi takjil seringkali menjadi tempat berkumpulnya banyak orang, baik pedagang maupun pengunjung, terutama menjelang waktu berbuka puasa.

“Patroli ini kami lakukan sebagai upaya preventif Kepolisian untuk memastikan keamanan dan kenyamanan bagi warga yang ingin membeli takjil untuk berbuka puasa,” ujarnya.

Kegiatan patroli ini, lanjutnya, akan terus dilakukan secara rutin, baik di lokasi takjil maupun tempat-tempat yang dianggap rawan aksi kriminalitas.

Pihaknya pun memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap waspada dan segera melaporkan jika melihat hal-hal yang mencurigakan.

“Dengan langkah-langkah preventif ini, Polres Lampung Tengah berharap dapat terus menekan angka kejahatan dan terciptanya Sitkamtibmas yang aman dan kondusif, di Kabupaten Lampung Tengah,” demikian pungkasnya.

(Trimo Riadi)

Berita Terkait

Polres Serdang Bedagai Turut Berduka Cita atas Wafatnya Purnawirawan Polri Kompol H. Ahmad Yani Siregar, SH
Bupati Tebo Hadiri Paripurna HUT ke-22 Dharmasraya, Perkuat Sinergi Antar Daerah
Berkat Capaian Produksi GKG, Bupati Banyuasin Raih Satyalencana Wira Karya
Bersama Gubernur Lampung, Gubernur Jawa Tengah Dan Forkopimda Provinsi Lampung, Kasdam XXI/RI Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan
Dansubdenpom 1/2 -1 Tanah Karo, Kapten.CPM. Agus Setiawan : Siap Bermitra dan Tidak Alergi Dengan Wartawan
DPC LSM KPK-RI Tanah Karo Resmi Daftar ke Kejaksaan Negri Melengkapi Administrasi
Dana Desa Rp 1,1 Milyar Diduga Bermasalah Transparansi Geuchik Dan Tuha Peut Di Pertayakan.
Polri Hadir Dukung Ketahanan Pangan, Amankan Tasyakuran Panen Raya di Seputih Raman

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:59 WIB

Polres Serdang Bedagai Turut Berduka Cita atas Wafatnya Purnawirawan Polri Kompol H. Ahmad Yani Siregar, SH

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:43 WIB

Bupati Tebo Hadiri Paripurna HUT ke-22 Dharmasraya, Perkuat Sinergi Antar Daerah

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:09 WIB

Berkat Capaian Produksi GKG, Bupati Banyuasin Raih Satyalencana Wira Karya

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:06 WIB

Bersama Gubernur Lampung, Gubernur Jawa Tengah Dan Forkopimda Provinsi Lampung, Kasdam XXI/RI Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:19 WIB

Dansubdenpom 1/2 -1 Tanah Karo, Kapten.CPM. Agus Setiawan : Siap Bermitra dan Tidak Alergi Dengan Wartawan

Berita Terbaru