Polres Lampung Tengah Berbagi Atas Kesuksesan Pengamanan Pilkada Serentak 2024

Jumat, 21 Februari 2025 - 08:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com – Sebagai wujud rasa syukur atas kesuksesan dalam pengamanan Pilkada serentak 2024, Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M, didampingi Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Lampung Tengah, Ny. Linda Andik memberikan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako dan tali asih kepada kaum duafa dan anak yatim piatu, Kamis (20/2/25) sore.

Kegiatan bertajuk “Polres Lampung Tengah Berbagi Atas Kesuksesan Pengamanan Pilkada Serentak 2024” ini, diharapkan dapat membantu meringankan beban masyarakat, khususnya kaum duafa dan anak-anak yatim piatu di wilayah tersebut.

Dalam wawancara singkatnya, Kapolres Lampung Tengah mengungkapkan rasa syukur atas suksesnya pengamanan Pilkada Serentak 2024 yang berjalan aman, lancar dan kondusif.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh personel Polres Lampung Tengah dan pihak terkait, yang telah bekerja keras dalam menjaga keamanan, serta kepada seluruh masyarakat yang telah turut berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan kedamaian selama proses demokrasi berlangsung.

“Alhamdulillah, berkat kerja keras seluruh personel, pihak terkait dan dukungan penuh dari masyarakat, Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Lampung Tengah dapat berjalan dengan aman dan lancar. Kami sangat bersyukur, dan ini merupakan hasil kerja keras dan kebersamaan kita semua,” kata AKBP Andik.

“Semoga, kedepannya kita semua dapat terus bekerjasama, bersinergi dalam menjaga keamanan dan kenyamanan di wilayah ini,” ungkapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Lampung Tengah beserta Ibu mengunjungi masyarakat kurang mampu di Lingk. V Kel. Komering Agung Kecamatan Gunung Sugih dan salah satu Panti Asuhan yang ada di wilayah Bandar Jaya Barat, Kecamatan Terbanggi Besar.

Sementara itu, sebagai ucapan syukur dan terimakasih, anak-anak Panti Asuhan Al-Marhamah turut mendoakan seluruh personel Polres Lampung Tengah agar senantiasa diberikan kesehatan dan keselamatan dalam menjalankan tugas negara.

(Trimo Riadi)

Berita Terkait

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Tak Hiraukan Perintah Bupati
Bupati Tebo Dorong Percepatan PSN, Panggil PT LAJ Bahas Penggunaan Kawasan Hutan
Syukuran SPPG 3 Polres Sergai, Kapolres Tekankan Pemenuhan Gizi dan Penciptaan Lapangan Kerja
Pengajian Serta Pendampingan Trauma Healing Warnai Aksi AOCC dan gen Z UIN SUNA di Bukit Padang
Bupati Tebo Agus Rubiyanto Hadiri Rakernas XVII APKASI 2026 di Batam
” AOCC dan genZ UIN SUNA Lhokseumawe Sapa anak -anak di buket abi”
” AOCC dan genZ UIN SUNA Lhokseumawe Sapa anak -anak di bukit abi”
SWI Sudah Tepat Sabran ST Menjadi Kabag Prokopim.

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 00:36 WIB

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Tak Hiraukan Perintah Bupati

Jumat, 23 Januari 2026 - 23:14 WIB

Bupati Tebo Dorong Percepatan PSN, Panggil PT LAJ Bahas Penggunaan Kawasan Hutan

Jumat, 23 Januari 2026 - 23:01 WIB

Syukuran SPPG 3 Polres Sergai, Kapolres Tekankan Pemenuhan Gizi dan Penciptaan Lapangan Kerja

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:47 WIB

Pengajian Serta Pendampingan Trauma Healing Warnai Aksi AOCC dan gen Z UIN SUNA di Bukit Padang

Jumat, 23 Januari 2026 - 22:24 WIB

Bupati Tebo Agus Rubiyanto Hadiri Rakernas XVII APKASI 2026 di Batam

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Desa Tak Hiraukan Perintah Bupati

Sabtu, 24 Jan 2026 - 00:36 WIB