Polres Aceh Tengah Kembali Amankan Unjuk Rasa AMG, Aksi Berjalan Aman dan Kondusif

Senin, 15 September 2025 - 13:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon –MBS

Polres Aceh Tengah kembali mengamankan jalannya aksi unjuk rasa lanjutan yang dilakukan oleh Aliansi Masyarakat Gayo (AMG) di depan Kantor DPRK Aceh Tengah, Senin (15/9/2025).

Aksi ini merupakan kelanjutan dari demonstrasi sebelumnya yang menyoroti kinerja Pemerintah Kabupaten dan DPRK Aceh Tengah terkait berbagai persoalan daerah. Sekitar delapan orang massa aksi yang sebelumnya berkumpul di Gedung Olah Seni (GOS) Blangkolak, kemudian bergerak menuju Kantor DPRK Aceh Tengah dengan pengawalan personel Polres Aceh Tengah.

Dalam orasinya, perwakilan AMG menyampaikan sejumlah tuntutan, mulai dari persoalan reklamasi Danau Laut Tawar, peningkatan pelayanan publik, pemberantasan korupsi, hingga penanganan masalah kemiskinan. Massa juga menyatakan mosi tidak percaya kepada Bupati, Wakil Bupati, serta DPRK Aceh Tengah apabila dinilai gagal membawa perubahan.

Sekitar pukul 10.25 WIB, Bupati Aceh Tengah Drs. Haili Yoga, M.Si., bersama Wakil Bupati, pimpinan DPRK, Sekda, serta pejabat terkait menemui massa.

Pertemuan singkat itu diakhiri dengan penyerahan dan penandatanganan surat tuntutan AMG, yang berisi komitmen pemerintah daerah bersama legislatif untuk menyelesaikan sedikitnya 40 persoalan strategis dalam jangka waktu dua tahun dengan target minimal 50% penyelesaian.

Pengamanan aksi dipimpin oleh Kabag Ops Polres Aceh Tengah, Kompol Jerianto Siallagan, dengan menerapkan pola humanis dan persuasif.

Kapolres Aceh Tengah, AKBP Muhamad Taufiq, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa Polres berkomitmen menjaga keamanan dengan pendekatan yang menyejukkan.

“Alhamdulillah, sekitar pukul 10.40 WIB. seluruh rangkaian aksi dapat berjalan dengan aman, tertib, dan kondusif. Kami akan terus menjaga situasi kamtibmas agar tetap stabil di wilayah Aceh Tengah,” ujar Kapolres.

Berita Terkait

Polda Riau Bangun 26 Jembatan Merah Putih Presisi di Daerah Terpencil
Bebas Narkoba, Bhabinkamtibmas Polres Kampar Jalani Tes Urin!
Kapolres Kampar Cek ‘Kuda Besi’ Bhabinkamtibmas, Pastikan Siap Melayani!
Kapolres Humbahas ” Adi Nugroho SH.SIK. Silaturahmi ke Kejari dan Rutan Kelas IIB.
11 Personel Polres Humbahas Terima Satya Lencana Pengabdian.
Polres Aceh Tengah Hadirkan Layanan Kesehatan Gratis bagi Masyarakat Terdampak Bencana
Bhabinkamtibmas Polsek Rantau Bayur Aktif Sosialisasikan Program P2B di Desa Tebing Abang*
Safari Subuh Rabu Berkah, Wakapolres Aceh Tengah Ajak Jaga Kamtibmas, Cegah Balap Liar dan Awasi Anak

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:50 WIB

Polda Riau Bangun 26 Jembatan Merah Putih Presisi di Daerah Terpencil

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:42 WIB

Bebas Narkoba, Bhabinkamtibmas Polres Kampar Jalani Tes Urin!

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:38 WIB

Kapolres Kampar Cek ‘Kuda Besi’ Bhabinkamtibmas, Pastikan Siap Melayani!

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:16 WIB

Kapolres Humbahas ” Adi Nugroho SH.SIK. Silaturahmi ke Kejari dan Rutan Kelas IIB.

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:51 WIB

11 Personel Polres Humbahas Terima Satya Lencana Pengabdian.

Berita Terbaru