Polda Lampung Ambil Alih Penanganan Sejumlah Kasus di Terusan Nunyai, Lampung Tengah

Kamis, 22 Mei 2025 - 13:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_131072

Oplus_131072

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com – Dalam rangka penanganan yang lebih efektif dan menyeluruh terhadap sejumlah kasus yang terjadi di Kampung Gunung Agung, Kecamatan Terusan Nunyai, Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika, S.H., S.I.K., M.Si menginstruksikan agar beberapa perkara ditangani langsung oleh jajaran Polda Lampung.

Hal tersebut disampaikan Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Lampung, Kombes Pol Pahala Simanjuntak, S.I.K., saat mengunjungi Mapolres Lampung Tengah, pada Rabu (21/5/25) sore.

Ia hadir bersama Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Lampung, Kombes Pol Derry Agung Wijaya, S.H., S.I.K., M.H., sebagai tindak lanjut arahan dari Kapolda.

“Kami datang ke sini sesuai atensi Bapak Kapolda. Beberapa kasus akan diambil alih oleh Polda untuk penanganan yang lebih intensif. Krimum Polda akan menangani kasus perusakan dan pembakaran rumah Kakam Gunung Agung, sedangkan Krimsus Polda menangani dugaan penyelewengan bantuan pangan dan penyalahgunaan BBM bersubsidi,” ujar Kombes Pol Pahala Simanjuntak kepada awak media.

Ia juga menambahkan bahwa terkait kasus dugaan korupsi bantuan pangan, penyelidikan sudah berjalan dan telah dilakukan pemeriksaan terhadap sekitar 270 lebih orang saksi oleh Polres Lampung Tengah.

“Namun sebagai bentuk dukungan satuan atas kepada jajaran, kasus tersebut akan kita asistensi dan kita tarik ke Polda Lampung,” lanjutnya.

Sementara itu, Kapolres Lampung Tengah, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H menyampaikan bahwa kunjungan dari Dirkrimum dan Dirkrimsus Polda Lampung merupakan bentuk perhatian serius dari pimpinan, dalam merespons situasi yang terjadi di wilayah hukumnya.

“Pasca kejadian di Terusan Nunyai, ada empat perkara yang sedang ditangani. Pertama, kasus penganiayaan yang menyebabkan meninggalnya seseorang, yang saat ini masih ditangani oleh Polres Lampung Tengah. Kemudian tiga perkara lainnya, yakni dugaan korupsi, dugaan penimbunan BBM subsidi, dan perusakan serta pembakaran rumah Kakam Gunung Agung, semuanya akan ditangani oleh Polda Lampung,” jelas Kapolres.

Kapolres menegaskan, pengambilalihan perkara oleh Polda Lampung ini menunjukkan keseriusan institusi dalam menangani permasalahan hukum dan menjaga stabilitas keamanan di tengah masyarakat.

“Kami mengajak masyarakat untuk tetap tenang dan menyerahkan seluruh penanganan kasus tersebut kepada pihak Kepolisian. Kami juga berharap dukungan penuh dari masyarakat dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman, nyaman, dan kondusif,” tutup AKBP Alsyahendra.

(Trimo Riadi)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Bupati Dairi Buka Bimtek Peningkatan Etos Kerja ASN Dinkes Se-kabupaten Dairi
Wapres Tinjau Bidang Kesehatan Bersama Pemda Dan Dinkes Dipuskesmas Margadadi 
Wapres Tinjau Bidang Ketahanan Pangan Bersama Pemda,Bulog Dan DKPP Di Pabrik Beras CV Sandy Jaya
Wapres Tinjau 5 Bidang Strategis Dikabupaten Indramayu Untuk Mensejahterakan Rakyatnya 
SMPN 2 Galang Bersiap Difungsikan Kembali, Wabup Deli Serdang Tinjau Gedung Sekolah
Dua Sekolah Di Desa Kuta Makmue Kurang Di Minati Oleh siswa” Ini Keluhan Guru/ masyarakat” 
Diduga Oknum Kakam Sidodadi Melakukan Pungli Dalam Pembuatan Sertifikat Tanah PTSL
Polri Peduli Kaum Dhuafa, Polsek Teluk Mengkudu Salurkan Bansos di Desa Pematang Guntung

Berita Terkait

Sabtu, 24 Mei 2025 - 11:51 WIB

Bupati Dairi Buka Bimtek Peningkatan Etos Kerja ASN Dinkes Se-kabupaten Dairi

Sabtu, 24 Mei 2025 - 11:16 WIB

Wapres Tinjau Bidang Kesehatan Bersama Pemda Dan Dinkes Dipuskesmas Margadadi 

Sabtu, 24 Mei 2025 - 11:13 WIB

Wapres Tinjau Bidang Ketahanan Pangan Bersama Pemda,Bulog Dan DKPP Di Pabrik Beras CV Sandy Jaya

Sabtu, 24 Mei 2025 - 11:11 WIB

Wapres Tinjau 5 Bidang Strategis Dikabupaten Indramayu Untuk Mensejahterakan Rakyatnya 

Sabtu, 24 Mei 2025 - 11:09 WIB

SMPN 2 Galang Bersiap Difungsikan Kembali, Wabup Deli Serdang Tinjau Gedung Sekolah

Berita Terbaru