Polda Kalbar Siap Amankan Perayaan Idul Fitri, Gelar Rapat Koordinasi Operasi Ketupat Kapuas 2025

Rabu, 19 Maret 2025 - 22:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PONTIANAK, mitrmabes. Com – Menjelang Idulfitri 1446 H/2025 M, Polda Kalbar laksanakan Rapat Lintas Sektoral bersama TNI dan Stakeholder terkait, bertempat di ruang Graha Khatulistiwa Polda Kalbar. (19/3)

 

Rapat tersebut dilaksanakan guna mempersiapkan rencana pelaksanaan Oprasi Ketupat Kapuas 2025, yang mana Oprasi tersebut merupakan Oprasi Kepolisian guna cipta Kondisi serta pengamanan yang dilaksanakan manjelang pelaksanaan Perayaan Idul Fitri 1446 H hingga pasca mudik lebaran.

 

Kapolda Kalbar Irjen Pol Pipit Rismanto S.I.K didampingi oleh Waka Polda Kalbar Brigjen Pol Roma Hutajulu, S.I.K., dan Asisten II GUBERNUR KALBAR Drs. Ignatius Ik, S.H., M.Si memimpin rapat, serta dihadiri oleh para PJU Polda Kalbar, Perwakilan dari TNI AD, TNI AU, TNI AU, Intansi Pemerintah, Swasta, Tokoh Agama, Tokoh Adat, dan Tokoh Masyarakat.

Dalam arahannya, Kapolda Kalbar menyatakan bahwa Oprasi Ketupat Kapuas ini merupakan agenda tahunan, tetapi harus dipersiapkan dengan matang.

 

“Kegiatan pengamanan ini memang sudah menjadi Agenda tahunan, namun harus benar-benar kita dipersiapkan pelaksanaan kegiatan tersebut.”

 

“Jadi walaupun rutin, bukan dianggap menjadi hal yang biasa-biasa saja, tetapi kita harus bisa melakukan lebih baik dan lebih baik lagi dari tahun ke tahun.” Ungkap Kapolda Kalbar.

 

Selain itu Kapolda Kalbar juga mengungkapkan Personel yang akan terlibat dalam Oprasi dan menekankan agar semua Personel yang terlibat Oprasi dapat bekerja semaksimal mungkin guna memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.

 

“Menurut Kementerian Perhubungan pada Maret 2025, di seluruh Indonesia diprediksi Mobilitas dalam rangka Mudik Lebaran mencapai 52% dari total jumlah Penduduk Indonesia, Provinsi Kalbar diperkirakan menyumbang sekitar 2,9 Juta Pemudik yang melakukan perjalanan ke luar daerah.”

 

“Untuk itu kita harus mengantisipasi terhadap kerawanan yang akan ditimbulkan oleh kegiatan Mudik tersebut, baik kerawanan pada jalur yang dilalui oleh para Pemudik maupun di Daerah yang ditinggal Mudik.”

 

“Untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan kita akan melaksanakan Oprasi Ketupat Kapuas 2025 dengan melibatkan sebanyak 2.205 Personel Gabungan yang terdiri dari 125 Personel Satker Polda Kalbar, 600 Personel Polres Jajaran, 1.479 Stakeholder lainnya.”

 

“Saya minta kita semua melaksanakan Oprasi Ketupat Kapuas 2025 ini dengan semaksimal mungkin, agar Masyarakat merasa puas, minimal sama seperti tahun 2024. Tegas Kapolda Kalbar.

 

Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Pol Dr. Bayu Suseno, S.H., S.I.K., M.M., M.H., kepada Media juga mengungkapkan waktu pelaksanaan Oprasi Ketupat Kapuas 2025.

 

“Operasi Ketupat Kapuas 2025 akan dilaksanakan mulai tgl 26 Maret s/d 8 April 2025. Mari kita wujudkan mudik aman, keluarga nyaman.” pungkas Bayu Suseno. (Mulyadi)

Berita Terkait

Gercep! Bupati Sujiwo dan Polres Kubu Raya Bubarkan Balap Liar di Angkasa Pura.
Pemkab Tebo Tegaskan Komitmen Tingkatkan Pelayanan melalui Pembangunan Mal Pelayanan Publik
Polres Langkat Gelar Upacara Persemayaman dan Pemakaman Almarhum AIPTU Andreas Peberta Sembiring
Sengketa Lahan Way Lima: Masyarakat Adat Tuntut PTPN I Kembalikan Tanah Ulayat.
Polres Kaur Gelar Konferensi Pers, Ungkap Dua Kasus Curanmor.
PH Mahruja Minta Hakim Uji Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
Pelarian Napi Rutan Nganjuk Berakhir, Ditangkap Saat Bersembunyi di Kandang Ternak
Wakil Bupati Tebo Nazar Efendi, S.E, M.Si Pimpin Apel Senin Bersama ASN

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 22:41 WIB

Gercep! Bupati Sujiwo dan Polres Kubu Raya Bubarkan Balap Liar di Angkasa Pura.

Senin, 26 Januari 2026 - 21:39 WIB

Pemkab Tebo Tegaskan Komitmen Tingkatkan Pelayanan melalui Pembangunan Mal Pelayanan Publik

Senin, 26 Januari 2026 - 21:20 WIB

Polres Langkat Gelar Upacara Persemayaman dan Pemakaman Almarhum AIPTU Andreas Peberta Sembiring

Senin, 26 Januari 2026 - 21:06 WIB

Sengketa Lahan Way Lima: Masyarakat Adat Tuntut PTPN I Kembalikan Tanah Ulayat.

Senin, 26 Januari 2026 - 21:02 WIB

Polres Kaur Gelar Konferensi Pers, Ungkap Dua Kasus Curanmor.

Berita Terbaru

NASIONAL

Polres Kaur Gelar Konferensi Pers, Ungkap Dua Kasus Curanmor.

Senin, 26 Jan 2026 - 21:02 WIB