PKK Indramayu Sambut Pemimpin Baru: Semangat Baru untuk Kesejahteraan Keluarga

Kamis, 20 Maret 2025 - 07:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

INDRAMAYU – Pemerintah Kabupaten Indramayu menggelar serah terima jabatan Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Indramayu di Gedung Aula PKK Indramayu pada Rabu (19/3/2025).

Acara ini dihadiri langsung oleh Bupati Indramayu, Lucky Hakim, yang didampingi oleh Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Indramayu, Iim Nurahim.

Prosesi ini menandai peralihan kepemimpinan dari Ketua TP PKK periode 2021–2025, Runisah, kepada Ketua TP PKK periode 2025–2030, Hj. Idah Nuryani, dalam organisasi yang memiliki peran strategis dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga di Kabupaten Indramayu.

Dalam sambutannya, Ketua TP PKK periode 2021–2025, Runisah, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengurus dan anggota PKK yang telah berkontribusi selama masa kepemimpinannya. Ia menekankan pentingnya kerja sama antara PKK dan pemerintah daerah dalam menjalankan berbagai program yang telah dicanangkan.

“Saya menyampaikan permohonan maaf atas segala kekurangan selama menjabat dan berharap kepemimpinan yang baru dapat membawa PKK Indramayu ke arah yang lebih baik,” harapnya.

Ketua TP PKK periode 2025–2030, Hj. Idah Nuryani, dalam sambutannya mengungkapkan, komitmennya untuk melanjutkan dan meningkatkan program PKK di Indramayu.

Sebagai mitra pemerintah, TP PKK berperan dalam pemberdayaan perempuan serta peningkatan kesejahteraan keluarga, khususnya dalam aspek pendidikan, ekonomi, dan sosial budaya.

“Saya berharap, seluruh pengurus dan kader PKK di 31 kecamatan dapat terus bersinergi demi kemajuan masyarakat Indramayu,” tambahnya.

Bupati Indramayu, Lucky Hakim, dalam sambutannya menegaskan, peran PKK sangatlah penting dan memiliki tanggung jawab yang besar, hampir setara dengan tugas pemerintahan.

Bupati Lucky Hakim mengapresiasi dedikasi para kader PKK yang selama ini telah bekerja keras dalam membantu program pemerintah, terutama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di tingkat keluarga.

Salah satu tantangan besar yang dihadapi Kabupaten Indramayu adalah peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Bupati mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk TP PKK, untuk berkontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan, kesehatan, dan daya beli masyarakat agar Indramayu bisa lebih maju dan bersaing dengan daerah lain di Jawa Barat.

“Sinergi antara pemerintah daerah dan PKK diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi Indramayu, menuju daerah yang lebih sejahtera, adil, dan makmur,” tutupnya.

(Abid)

Berita Terkait

Wali Kota Prabumulih Hadiri Rakornas TPAKD 2025, Dorong Akses Keuangan Daerah
Proyek Rumdis Kepsek SDN 44 Terentang Disorot Tajam: Mutu Dipertanyakan, Masyarakat Menjerit, Bupati dan DPRD Sanggau Dinilai Tutup Mata
Polsek Stabat Ungkap Kasus Peredaran Narkotika di Kecamatan Wampu, Kapolres Langkat Apresiasi Peran Masyarakat
PANGKALAN LPG 3 KG DIDUGA MENJUAL KE PENGECER, DAMPAK KELANGKAAN GAS BERSUBSIDI DI BENGKAYANG KIAN PARAH
Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung Pura Jalin Kedekatan Lewat Sambang Warga
Kanit Samapta Polsek Rangkasbitung Patroli Dialogis Temui Karyawan Toko Indomaret
Personil Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Hadiri Pengajian Rutin Bulanan di Kecamatan Kalanganyar
PT PSP TANGGAPI TUDUHAN KETERLIBATAN DALAM BISNIS BBM ILEGAL DI MEDIA ONLINE DAN TIKTOK

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 23:36 WIB

Wali Kota Prabumulih Hadiri Rakornas TPAKD 2025, Dorong Akses Keuangan Daerah

Rabu, 7 Januari 2026 - 21:52 WIB

Proyek Rumdis Kepsek SDN 44 Terentang Disorot Tajam: Mutu Dipertanyakan, Masyarakat Menjerit, Bupati dan DPRD Sanggau Dinilai Tutup Mata

Rabu, 7 Januari 2026 - 20:29 WIB

Polsek Stabat Ungkap Kasus Peredaran Narkotika di Kecamatan Wampu, Kapolres Langkat Apresiasi Peran Masyarakat

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:12 WIB

PANGKALAN LPG 3 KG DIDUGA MENJUAL KE PENGECER, DAMPAK KELANGKAAN GAS BERSUBSIDI DI BENGKAYANG KIAN PARAH

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:53 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Tanjung Pura Jalin Kedekatan Lewat Sambang Warga

Berita Terbaru