Perkuat Sinergi dan Komunikasi, Lewat Ngopi Bareng Bersama PWI Kapolres Aceh Tengah Ajak Jaga Profesi

Senin, 22 September 2025 - 21:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Takengon – MBS

Hangatnya secangkir kopi Gayo menjadi perekat sinergi antara aparat penegak hukum dan insan pers dalam kegiatan Ngopi Kamtibmas yang digelar Polres Aceh Tengah, Senin pagi (22/9/2025).

Kegiatan yang berlangsung penuh keakraban tersebut dipimpin langsung Kapolres Aceh Tengah, AKBP Muhamad Taufiq, S.I.K., M.H., serta dihadiri Plt. Kepala Kejaksaan Negeri Takengon, Sayyid Muhammad, S.H., M.H., Ketua PWI Aceh Tengah Muhadi, jajaran PWI, dan wartawan media lokal.

Tak hanya sekadar ajang temu ramah, Ngopi Kamtibmas menjadi wadah strategis dalam memperkuat komunikasi, membangun sinergi, sekaligus menjaga stabilitas keamanan di Aceh Tengah. Suasana hangat terlihat ketika pejabat dan wartawan duduk bersama, bertukar gagasan, hingga berdiskusi ringan namun sarat makna.

Dalam kesempatan itu, Kapolres Aceh Tengah menegaskan peran vital media dalam membangun kepercayaan publik.

“Rekan-rekan pers sangat penting, bukan hanya dalam menyampaikan informasi yang akurat, tetapi juga menangkal hoaks serta mendukung terciptanya rasa aman di tengah masyarakat,” ujar AKBP Taufiq.

Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga marwah profesi kewartawanan.

“Mari kita bersama-sama menjaga nama baik wartawan dengan menghindari hal-hal yang dapat mencederai profesi, serta terus menghadirkan berita yang menyejukkan bagi masyarakat,” tambahnya.

Dengan semangat kolaborasi, kegiatan ini menegaskan bahwa sinergi antara Polri, Kejaksaan, dan insan pers merupakan fondasi penting dalam mewujudkan Aceh Tengah yang aman, damai, dan sejahtera.

Berita Terkait

Polda Riau Bangun 26 Jembatan Merah Putih Presisi di Daerah Terpencil
Bebas Narkoba, Bhabinkamtibmas Polres Kampar Jalani Tes Urin!
Kapolres Kampar Cek ‘Kuda Besi’ Bhabinkamtibmas, Pastikan Siap Melayani!
Kapolres Humbahas ” Adi Nugroho SH.SIK. Silaturahmi ke Kejari dan Rutan Kelas IIB.
11 Personel Polres Humbahas Terima Satya Lencana Pengabdian.
Polres Aceh Tengah Hadirkan Layanan Kesehatan Gratis bagi Masyarakat Terdampak Bencana
Bhabinkamtibmas Polsek Rantau Bayur Aktif Sosialisasikan Program P2B di Desa Tebing Abang*
Safari Subuh Rabu Berkah, Wakapolres Aceh Tengah Ajak Jaga Kamtibmas, Cegah Balap Liar dan Awasi Anak

Berita Terkait

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:50 WIB

Polda Riau Bangun 26 Jembatan Merah Putih Presisi di Daerah Terpencil

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:42 WIB

Bebas Narkoba, Bhabinkamtibmas Polres Kampar Jalani Tes Urin!

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:38 WIB

Kapolres Kampar Cek ‘Kuda Besi’ Bhabinkamtibmas, Pastikan Siap Melayani!

Rabu, 28 Januari 2026 - 13:16 WIB

Kapolres Humbahas ” Adi Nugroho SH.SIK. Silaturahmi ke Kejari dan Rutan Kelas IIB.

Rabu, 28 Januari 2026 - 12:51 WIB

11 Personel Polres Humbahas Terima Satya Lencana Pengabdian.

Berita Terbaru