Peringati HUT ke-80 Kodam II/Sriwijaya, Dandim Palembang dan Ketua Persit Ikuti Ziarah Khidmat di TMP Ksatria Ksetra Siguntang

Selasa, 13 Januari 2026 - 12:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MITRA MABES.COM//Palembang – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kodam II/Sriwijaya Tahun 2026, suasana khidmat menyelimuti Taman Makam Pahlawan (TMP) Ksatria Ksetra Siguntang, Palembang, Selasa (13/1/2026). Komandan Kodim (Dandim) 0418/Palembang Letkol Arh Erik Novianto, S.Sos., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLII Kodim 0418/Palembang, Ny. Hayu Erik Novianto, turut hadir mengikuti Upacara Ziarah Rombongan.

 

Upacara ziarah tersebut dipimpin langsung oleh Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Ujang Darwis, M.D.A., dan diikuti jajaran Pejabat Utama Kodam II/Sriwijaya, para Danrem, Dandim, perwira, prajurit TNI, PNS, serta pengurus Persit KCK. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung tertib, penuh khidmat, dan sarat makna sebagai bentuk penghormatan atas jasa para pahlawan bangsa.

 

Prosesi ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, mengheningkan cipta, peletakan karangan bunga oleh pimpinan ziarah, serta penaburan bunga di pusara para pejuang. Momen tersebut menjadi refleksi mendalam akan nilai perjuangan, pengorbanan, dan keikhlasan para pendahulu bangsa dalam merebut serta mempertahankan kemerdekaan Indonesia.

Dandim 0418/Palembang Letkol Arh Erik Novianto menegaskan bahwa ziarah rombongan bukan sekadar agenda seremonial tahunan, melainkan sarana untuk menanamkan kembali semangat nasionalisme dan jiwa pengabdian prajurit TNI.

 

“Ziarah ini adalah bentuk penghormatan dan penghargaan kami kepada para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi bangsa dan negara. Nilai-nilai kejuangan, pengorbanan, dan cinta tanah air harus terus kita teladani dan kita implementasikan dalam setiap tugas pengabdian kepada masyarakat,” tegasnya.

 

Lebih lanjut, Letkol Arh Erik Novianto menyampaikan bahwa peringatan HUT ke-80 Kodam II/Sriwijaya menjadi momentum strategis untuk memperkuat soliditas internal, meningkatkan profesionalisme prajurit, serta memperkokoh kemanunggalan TNI dengan rakyat.

 

Hal tersebut sejalan dengan tema HUT Kodam II/Sriwijaya tahun ini, “Wujudkan Persatuan dan Kesejahteraan untuk Indonesia Maju.”

 

Melalui ziarah rombongan ini, diharapkan seluruh prajurit dan keluarga besar Kodam II/Sriwijaya senantiasa menjaga dan mewarisi nilai-nilai sejarah perjuangan, serta meningkatkan dedikasi dan loyalitas dalam menjaga kedaulatan dan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).(Jhony)

Berita Terkait

Hari Kesadaran Nasional 2026, Kapolda Sumsel: Kepercayaan Publik Adalah Harga Mati Bagi Polri
ATR Jogja–Makassar Dikabarkan Hilang Kontak di Maros
Masjid Nurul Al Ikhlas Kertapati Masih Tahap Pembangunan, Warga Harap Uluran Tangan Dermawan
Musrenbang Kelurahan Ogan Baru: Warga Diminta Aktif Usulkan Pembangunan, Kecamatan Tegaskan Bukan Sekadar Seremonial
Syukuran HUT Ke-75 Penerangan TNI AD, Kapendam II/Sriwijaya Tegaskan: Integritas Harga Mati Di Era Banjir Informasi
Danrem 044/Gapo Sambut Langsung Dubes India Di Palembang, Isyarat Kuat Diplomasi Strategis di Sumsel
Perkuat Konsolidasi, DPC Pasukan 08 Kertapati Sambangi Ketua DPD Sumsel Amin Tras
Wakasad Tegas Ingatkan Kesehatan Prajurit, Pangdam II/Sriwijaya Ikuti Evaluasi Pendidikan TNI AD Secara Virtual

Berita Terkait

Senin, 19 Januari 2026 - 09:51 WIB

Hari Kesadaran Nasional 2026, Kapolda Sumsel: Kepercayaan Publik Adalah Harga Mati Bagi Polri

Minggu, 18 Januari 2026 - 19:25 WIB

ATR Jogja–Makassar Dikabarkan Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:14 WIB

Masjid Nurul Al Ikhlas Kertapati Masih Tahap Pembangunan, Warga Harap Uluran Tangan Dermawan

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:40 WIB

Musrenbang Kelurahan Ogan Baru: Warga Diminta Aktif Usulkan Pembangunan, Kecamatan Tegaskan Bukan Sekadar Seremonial

Rabu, 14 Januari 2026 - 16:19 WIB

Syukuran HUT Ke-75 Penerangan TNI AD, Kapendam II/Sriwijaya Tegaskan: Integritas Harga Mati Di Era Banjir Informasi

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

SD Negri 02 Kel.Kandis Kota Mendapat Juara 1 Umum Futsal

Senin, 19 Jan 2026 - 12:20 WIB