Pengamanan Ketat Kunjungan Presiden Jokowi di Lampung: Agenda Berlanjut ke Lampung Barat dan Tanggamus

Jumat, 12 Juli 2024 - 10:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDARLAMPUNG//MBS- Kunjungan kerja Presiden Joko Widodo di Provinsi Lampung berlangsung dengan pengamanan ketat, Kamis (11/7/2024). Setelah meninjau beberapa lokasi di Kabupaten Lampung Selatan, Presiden Jokowi melanjutkan kunjungannya ke Kabupaten Lampung Utara dan Lampung Tengah.

Pada pukul 14.17 WIB, Presiden tiba di Helipad Stadion Sukung, Kotabumi, lalu menuju Pasar Sentral Kotabumi. Di sana, Presiden meninjau lokasi dan memberikan bantuan sembako kepada masyarakat setempat.

Selanjutnya, pada pukul 15.40 WIB, Presiden meninjau area jalan Inpres Daerah di Ruas Kramat Teluk – Sribawono dan meresmikan proyek tersebut. Presiden kemudian tiba di Hotel BBC Bandar Jaya pada pukul 17.10 WIB untuk beristirahat.

Keesokan harinya, Jumat (12/7/2024), Presiden Jokowi akan mengunjungi Kabupaten Lampung Barat dan Kabupaten Tanggamus, termasuk kebun kopi di Lampung Barat.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadillah Astutik, menyatakan bahwa pihaknya telah melakukan berbagai persiapan untuk memastikan keamanan dan kelancaran kunjungan kerja Presiden. “Kami telah berkoordinasi dengan instansi terkait serta menggelar apel kesiapan untuk menilai kesiapan pasukan pengamanan,” ujarnya.

Kombes Umi menambahkan bahwa seluruh kegiatan pengamanan dilakukan dengan kehati-hatian dan profesionalisme. “Kami memastikan setiap titik yang dikunjungi oleh Presiden berada dalam pengawasan ketat. Pengamanan ini dilakukan untuk menjamin kenyamanan dan keamanan Presiden serta masyarakat yang hadir,” tegasnya.

Kunjungan kerja Presiden Jokowi di Provinsi Lampung berlangsung hingga 12 Juli 2024, dengan berbagai agenda penting yang mendapatkan pengamanan maksimal dari Polda Lampung.

(S.ceper Mbs)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pengendara Resah, Oknum Preman Pungli di Jalan Rusak Tanjung–Marau Ketapang
Ketua DPW APKASINDO Wawan Diduga Rasis, Dirinya Sebut PTPN Pencuri Dari Medan. King Naga Akan Tindaklanjuti Ucapannya
Polri untuk Masyarakat: Samapta Polres Aceh Tengah Gencar Patroli, Cegah Aksi Premanisme
Raih Opini WTP ke-8 Berturut-Turut, Bupati Samosir: Jangan Berpuas Diri, Mari Bersama Kita Tingkatkan Kinerja Untuk Samosir yang Lebih Baik
Tanggulangi Lahan Kritis Dan Mitigasi Bencana Alam, Bupati Dairi Kembali Serahkan Ribuan Bibit Pohon Kemiri Didesa Lae Ambat
Dugaan penyerobotan tanah berujung Mediasi, warga gunungsari kec citerup,kab bogor, berjalan mulus.
Bermodal SHGB 21970 dari Alas Hak “Palsu” dan “Salah Letak”, Indo grosir Makassar Bertahan di Tanah Tjoddo Km 18
Kapolsek Rambang IPTU Zulkarnain Afianata, ST, M.Si, MH, Hadiri Kencana Mulya Bersholawat HubburRosul

Berita Terkait

Sabtu, 24 Mei 2025 - 17:50 WIB

Pengendara Resah, Oknum Preman Pungli di Jalan Rusak Tanjung–Marau Ketapang

Sabtu, 24 Mei 2025 - 14:41 WIB

Ketua DPW APKASINDO Wawan Diduga Rasis, Dirinya Sebut PTPN Pencuri Dari Medan. King Naga Akan Tindaklanjuti Ucapannya

Sabtu, 24 Mei 2025 - 14:18 WIB

Polri untuk Masyarakat: Samapta Polres Aceh Tengah Gencar Patroli, Cegah Aksi Premanisme

Sabtu, 24 Mei 2025 - 13:40 WIB

Raih Opini WTP ke-8 Berturut-Turut, Bupati Samosir: Jangan Berpuas Diri, Mari Bersama Kita Tingkatkan Kinerja Untuk Samosir yang Lebih Baik

Sabtu, 24 Mei 2025 - 13:31 WIB

Tanggulangi Lahan Kritis Dan Mitigasi Bencana Alam, Bupati Dairi Kembali Serahkan Ribuan Bibit Pohon Kemiri Didesa Lae Ambat

Berita Terbaru

Oplus_131072

NASIONAL

Desa Suka maju Resmi Bentuk Koperasi Merah Putih

Sabtu, 24 Mei 2025 - 17:31 WIB