Pemungutan Suara Pilkada 2024 Selesai, Polres Tanah Karo Pastikan Keamanan Logsitik Pilkada Sampai ke Kantor PPK

Rabu, 27 November 2024 - 21:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kabanjahe, Karo MITRA MABES – Proses pemungutan suara Pilkada 2024 di Kabupaten Karo telah selesai dilaksanakan pada Rabu (27/11/2024) siang pukul 13.00 WIB. Setelah proses pencoblosan usai, Tempat Pemungutan Suara (TPS) melakukan perekapan di lokasi dan kemudian membawa hasil ke kantor Desa/Kelurahan untuk selanjutnya dikumpulkan ke kantor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) sebelum kembali ke Gudang Logistik KPUD Karo, dengan pengawalan ketat dari personel Polres Tanah Karo dan Kodim 0205/TK.

Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, S.H., S.I.K., M.M., menyampaikan bahwa sebagian besar TPS di Desa /Kelurahan telah menyelesaikan rekapitulasi suara dan dokumen hasil pemungutan suara telah tiba di PPK kecamatan dengan aman. “Kami memastikan pengamanan dalam setiap tahapan, mulai dari pencoblosan hingga pengiriman dokumen hasil suara ke PPK. Sampai saat ini, situasi tetap aman dan terkendali,” ujar AKBP Eko Yulianto.

Pengamanan ini melibatkan sinergi antara Polri dan TNI untuk memastikan tidak ada gangguan selama proses penghitungan dan rekapitulasi suara. Selain itu, personel Polres Tanah Karo masih disiagakan melekat dengan logistik pilkada di tempat objek masing masing.

Kapolres juga mengapresiasi peran aktif masyarakat yang turut menjaga ketertiban selama proses pencoblosan hingga penghitungan suara. “Kami mengimbau seluruh pihak untuk terus menjaga kondusivitas hingga seluruh tahapan Pilkada selesai, karena keberhasilan Pilkada ini adalah tanggung jawab kita bersama,” tambahnya.

Hingga berita ini diturunkan, proses pengawalan masih berlangsung di beberapa desa/kelurahan untuk ke kantor PPK Kecamatan. Polres Tanah Karo terus memantau perkembangan situasi, memastikan tidak ada kendala yang menghambat jalannya pesta demokrasi di Kabupaten Karo.

EKA PUTRI SITOHANG

Berita Terkait

Polres Serdang Bedagai Turut Berduka Cita atas Wafatnya Purnawirawan Polri Kompol H. Ahmad Yani Siregar, SH
Bupati Tebo Hadiri Paripurna HUT ke-22 Dharmasraya, Perkuat Sinergi Antar Daerah
Berkat Capaian Produksi GKG, Bupati Banyuasin Raih Satyalencana Wira Karya
Bersama Gubernur Lampung, Gubernur Jawa Tengah Dan Forkopimda Provinsi Lampung, Kasdam XXI/RI Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan
Dansubdenpom 1/2 -1 Tanah Karo, Kapten.CPM. Agus Setiawan : Siap Bermitra dan Tidak Alergi Dengan Wartawan
DPC LSM KPK-RI Tanah Karo Resmi Daftar ke Kejaksaan Negri Melengkapi Administrasi
Dana Desa Rp 1,1 Milyar Diduga Bermasalah Transparansi Geuchik Dan Tuha Peut Di Pertayakan.
Polri Hadir Dukung Ketahanan Pangan, Amankan Tasyakuran Panen Raya di Seputih Raman

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:59 WIB

Polres Serdang Bedagai Turut Berduka Cita atas Wafatnya Purnawirawan Polri Kompol H. Ahmad Yani Siregar, SH

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:43 WIB

Bupati Tebo Hadiri Paripurna HUT ke-22 Dharmasraya, Perkuat Sinergi Antar Daerah

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:09 WIB

Berkat Capaian Produksi GKG, Bupati Banyuasin Raih Satyalencana Wira Karya

Rabu, 7 Januari 2026 - 22:06 WIB

Bersama Gubernur Lampung, Gubernur Jawa Tengah Dan Forkopimda Provinsi Lampung, Kasdam XXI/RI Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:19 WIB

Dansubdenpom 1/2 -1 Tanah Karo, Kapten.CPM. Agus Setiawan : Siap Bermitra dan Tidak Alergi Dengan Wartawan

Berita Terbaru