Pemkab Dairi Gelar Launching Kartu Kredit Pemerintah Permudah Transaksi

Sabtu, 25 Januari 2025 - 05:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SIDIKALANG, Dairi.Sumut+ Pemerintah Kabupaten Dairi lakukan sosialisasi dan launching Kartu Kredit Pemerintah Daerah (KKPD) Kabupaten Dairi. Kamis (23/1/2025) di Balai Budaya Sidikalang.

Penjabat (Pj) Bupati Dairi, S. Charles Lamhot Bantjin dalam sambutannya menyampaikan Sistem pengelolaan keuangan daerah saat ini sudah banyak diberi kemudahan. Selain aplikasi-aplikasi keuangan yang telah diterapkan selama ini, pemerintah pusat juga menyiapkan pembayaran secara non-tunai pada pelaksanaan APBD melalui penggunaan KKPD ini sebagai wujud dari transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah.

“Sebagaimana kita ketahui bersama, KKPD adalah salah satu inovasi yang dihadirkan untuk mendukung pengelolaan keuangan pemerintah daerah yang lebih efisien, transparan, dan akuntabel. Dengan adanya KKPD, proses transaksi pembayaran belanja pemerintah akan semakin cepat, aman, dan sesuai dengan regulasi,” Ujarnya.

Dikatakannya, KKPD adalah solusi untuk meminimalisir penggunaan uang tunai dalam transaksi keuangan daerah. Dengan kata lain penggunaan KKPD ini merupakan upaya kita untuk meningkatkan keamanan dalam rangka bertransaksi, meminimalisasi uang tunai, mengurangi fraud dari transaksi tunai, serta mengurangi idle cash dari penggunaan uang persediaan.

“Saya mengapresiasi semua pihak yang telah bekerja keras untuk mewujudkan program ini, terutama kepada Kementerian Dalam Negeri, Bank Indonesia, Bank Sumut dan mitra Perbankan yang telah memberikan dukungan penuh bagi pelaksanaan KKPD di Kabupaten Dairi. Saya juga berharap agar seluruh perangkat daerah dapat memanfaatkan KKPD ini dengan optimal. Mari kita jadikan momen ini sebagai langkah awal untuk terus meningkatkan kualitas pengelolaan keuangan daerah, demi terciptanya pemerintahan yang lebih baik dan lebih dekat dengan Masyarakat,” Tuturnya.

Selanjutnya, Pemimpin Divisi Dana dan Jasa PT. Bank Sumut, Heru Mardiansyah mengatakan KKPD ini adalah pembayaran modern yang tidak hanya menawarkan kemudahan namun transparansi dan keamanan. KKPD ini adalah langkah maju dalam transaksi di lingkungan pemerintahan.

“Dengan KKPD belanja daerah akan tercatat secara elektronik dan pada gilirannya akan berkontribusi pda peningkatan ETPD. Kegiatan ini adalah kerjasama yang baik dan didukung oleh regulasi yang jelas. Dengan kerjasama yang baik antara Bank Indonesia, Bank Sumut dengan Pemkab Dairi, implementasi kegiatan ini akan berjalan dengan lancar. Kami juga berharap dengan adanya KKPD ini di Dairi, akan membuat Kabupaten Dairi semakin maju,” Katanya.

Selanjutnya, sosialisasi dan launching ini turut dihadiri Deputi Direktur Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara, Edy Kristianto. Pj Sekda Dairi, Jonny Hutasoit, para asisten, pimpinan OPD Pemkab Dairi dan para pelaku UMKM Kabupaten Dairi. [M.Panjaitan]

 

Berita Terkait

Bhabinkamtibmas Polsek Cantigi Sambangi Warga, Sampaikan Imbauan Kamtibmas Secara Humanis
Polsek Gabuswetan Intensifkan Patroli dan Sambang Warga, Jaga Kondusifitas Wilayah
Aan sudiar Ketua BPD Desa Tebing Abang Mengundurkan Diri Begini Ceritanya :
Polsek Terisi Hadiri Musrenbangdes, Dorong Perencanaan Pembangunan Tepat Sasaran
Kapolsek Sukra Dorong Peran Bhabinkamtibmas Tingkatkan Sambang Warga
Cegah Kriminalitas, Polsek Gantar Rutin Patroli di Objek Vital Perbankan
Bungkam Usai Diduga Lecehkan Profesi Wartawan, Wakil Bupati Aceh Tengah Didesak Minta Maaf Terbuka.
Miris, tingal di Gubuk Tua,Cik Isa Warga Desa Tebing Abang Luput Dari Perhatian Pemdes..?

Berita Terkait

Sabtu, 24 Januari 2026 - 15:54 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Cantigi Sambangi Warga, Sampaikan Imbauan Kamtibmas Secara Humanis

Sabtu, 24 Januari 2026 - 11:09 WIB

Polsek Gabuswetan Intensifkan Patroli dan Sambang Warga, Jaga Kondusifitas Wilayah

Jumat, 23 Januari 2026 - 00:26 WIB

Aan sudiar Ketua BPD Desa Tebing Abang Mengundurkan Diri Begini Ceritanya :

Kamis, 22 Januari 2026 - 14:59 WIB

Polsek Terisi Hadiri Musrenbangdes, Dorong Perencanaan Pembangunan Tepat Sasaran

Kamis, 22 Januari 2026 - 13:00 WIB

Kapolsek Sukra Dorong Peran Bhabinkamtibmas Tingkatkan Sambang Warga

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

Desa Suak Palembang Gelar Kegiatan Isra Mi’raj

Sabtu, 24 Jan 2026 - 23:05 WIB