Pangkostrad Letjen TNI Mohammad Fadjar Pimpin Sertijab Asren Kostrad dan Irdivif 3 Kostrad

Rabu, 15 Januari 2025 - 18:25 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JakartaMITRAMABES.COM
Panglima Kostrad (Pangkostrad) Letjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT., memimpin jalannya upacara serah terima jabatan (sertijab) Asisten Perencanaan (Asren) Kostrad dan Inspektur Divisi Infanteri 3 (Irdivif 3) Kostrad yang berlangsung di ruang Mandala, Markas Kostrad, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (15/1/2025).

Dalam acara tersebut, Brigjen TNI Dr. Saripudin, S.Sos., M.Si., secara resmi menyerahkan jabatan Asren Kostrad kepada Brigjen TNI Dwi Lagan Safrudin, S.I.P., M.M., sementara Brigjen TNI Dedi Prihatmodjo, S.I.P., M.Han., menyerahkan jabatan Irdivif 3 Kostrad kepada Brigjen TNI Alexsius Ngurah Adnjana, P.Sc., M.Han., M.S.S.S.D., ndc.

Dalam amanatnya, Letjen TNI Mohammad Fadjar menegaskan bahwa serah terima jabatan merupakan bagian dari dinamika organisasi yang bertujuan untuk meningkatkan pembinaan personel dan satuan, serta mendukung pengembangan karier perwira.

“Serah terima jabatan ini adalah upaya kaderisasi dan penyegaran organisasi untuk meningkatkan kinerja serta produktivitas satuan,” ujar Pangkostrad.

Ia juga memberikan apresiasi kepada pejabat lama atas dedikasi mereka dalam mengemban tugas. “Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada Brigjen TNI Dr. Saripudin dan Brigjen TNI Dedi Prihatmodjo atas kinerja dan pengabdiannya, sehingga organisasi dapat berjalan dengan baik,” tambahnya.

Kepada pejabat baru, Pangkostrad menyampaikan harapannya agar mereka dapat membawa semangat baru untuk menjawab tantangan tugas yang semakin kompleks. “Jadikan jabatan ini sebagai wahana pengembangan karier, pengaplikasian kepemimpinan, dan manajerial yang efektif untuk menghasilkan satuan yang lebih baik,” pesan Letjen TNI Mohammad Fadjar.

Upacara sertijab ini menjadi momentum penting untuk memastikan kontinuitas dan peningkatan kualitas organisasi Kostrad dalam menghadapi dinamika dan tantangan ke depan. (Penkostrad).

Autentikasi
Kapen Kostrad, Kolonel Inf Hendhi Yustian Danang Suta, S.I.P.

JZ FRN

Berita Terkait

KSOP Kelas 1 Pontianak Gelar Rapat Kolaborasi Penerbitan SPB Kapal Sungai, Danau, dan Penyebrangan
Polri Hadir untuk Petani, Bendungan Irigasi Blang Rongka Kembali Dibangun
Satu-satunya Wakil Kota Prabumulih, Gesya Siap Tampil Di Ajang KDI MNCTV, Mohon Dukungan dan Voting Masyarakat
Bupati Humbang Hasundutan Kunjungi SMP Negeri 021 Sigalogo, Beri Motivasi kepada Siswa Kelas IX.
Didukung Anggaran Rp200 Miliar, Pemulihan Sungai Pascabencana di Tapanuli Utara Dipercepat.
Dituding Terlibat BBM Ilegal, PT PSP Angkat Bicara: Hoaks dan Menyesatkan!
Kapolres Lebak Kunjungi dan Berikan Bantuan kepada Personel Polsek Gunung Kencana Terdampak Musibah
Perkuat Sinkronisasi Data Pascabencana, Bupati Humbang Hasundutan Ikuti Rakor Bersama Mendagri .

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:42 WIB

KSOP Kelas 1 Pontianak Gelar Rapat Kolaborasi Penerbitan SPB Kapal Sungai, Danau, dan Penyebrangan

Rabu, 7 Januari 2026 - 14:16 WIB

Polri Hadir untuk Petani, Bendungan Irigasi Blang Rongka Kembali Dibangun

Rabu, 7 Januari 2026 - 12:34 WIB

Satu-satunya Wakil Kota Prabumulih, Gesya Siap Tampil Di Ajang KDI MNCTV, Mohon Dukungan dan Voting Masyarakat

Rabu, 7 Januari 2026 - 12:29 WIB

Bupati Humbang Hasundutan Kunjungi SMP Negeri 021 Sigalogo, Beri Motivasi kepada Siswa Kelas IX.

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:33 WIB

Didukung Anggaran Rp200 Miliar, Pemulihan Sungai Pascabencana di Tapanuli Utara Dipercepat.

Berita Terbaru