Optimalisasi Peran Bhabinkamtibmas, Polres Lampung Tengah Laksanakan Annev Rutin

Senin, 7 Juli 2025 - 14:17 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com – Polres Lampung Tengah menggelar kegiatan Analisa dan Evaluasi (Annev) bulanan bagi para Bhabinkamtibmas di Aula Atmani Wedhana Mapolres setempat, pada Senin pagi (7/7/25).

Kegiatan ini dipimpin oleh Plh. Wakapolres Lampung Tengah, Kompol Edi Qorinas, S.H., M.H., yang mewakili Kapolres, AKBP Alsyahendra, S.I.K., M.H.

Dalam arahannya, Kompol Edi Qorinas menekankan pentingnya tiga poin utama yang menjadi fokus tugas Bhabinkamtibmas, yakni meningkatkan intensitas kegiatan sambang, meningkatkan kegiatan pembinaan dan penyuluhan (binluh), serta aktif mendukung program ketahanan pangan di wilayah binaan masing-masing.

“Kegiatan sambang bukan hanya sekadar hadir, tapi menjadi sarana membangun komunikasi, mendengar langsung keluhan warga, dan menyelesaikan persoalan di tingkat desa secara dini. Ini penting dalam mencegah potensi gangguan Kamtibmas,” tegas Kompol Edi Qorinas.

Lebih lanjut, terkait binluh, Plh. Wakapolres Lampung Tengah menggarisbawahi pentingnya peran Bhabinkamtibmas dalam memberikan edukasi kepada masyarakat mengenai hukum, bahaya narkoba, pencegahan radikalisme, dan kenakalan remaja lainnya.

Kemudian, pada aspek ketahanan pangan, Kompol Edi Qorinas juga mendorong para Bhabinkamtibmas untuk terus mendampingi masyarakat dalam memanfaatkan lahan kosong di wilayahnya.

“Bhabinkamtibmas harus hadir bukan hanya dalam konteks keamanan, tapi juga mendorong kesejahteraan masyarakat. Ketahanan pangan adalah tanggung jawab bersama, dan Bhabinkamtibmas harus mampu menjadi penggeraknya di desa,” ungkapnya.

Sementara itu, Kasi Humas Polres Lampung Tengah, Iptu Tohid Suharsono menjelaskan bahwa kegiatan Annev ini rutin digelar setiap bulan sebagai sarana pengawasan dan pengendalian terhadap pelaksanaan tugas Bhabinkamtibmas di seluruh Polsek jajaran.

“Annev ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana kinerja anggota di lapangan, termasuk hambatan dan kendala yang dihadapi. Selain itu, kami juga menyampaikan arahan-arahan strategis agar pelaksanaan tugas kedepan, berjalan lebih optimal dan tepat sasaran,” tandasnya.

(Trimo Riadi)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

KOMISI I DPRK ACEH UTARA MELAKUKAN PENINJAUAN KEMBALI TAPAL BATAS LAMA DESA BUKET LINTEUNG DAN SEUREKE
Penutup Study Banding 2025, PWRI Metro Berwisata Religi Masjid Aljabar di Kota Bandung
Diduga Miliki Sabu dan Ganja, Dua Orang Ditangkap Satresnarkoba Polres Tanah Karo di Kabanjahe
Polda Lampung Bongkar Komunitas Gay di Facebook, 3 Orang Ditangkap
Pemkab Tanjab Barat Siapkan Motor untuk Da’i Desa, Wujud Nyata Perhatian ke Pelosok
Wabup Katamso Hadiri Haul dan Haflah Akhirussanah, Teken Pembangunan Ruang Kelas Baru Ponpes Al-Husna
Bupati Humbahas Ikuti Rakor Yang Dipimpin Ketua DEN, Persiapan Eksplorasi Kemenyan dan Pengolahan Limbah Eceng Gondok. 
Bupati Taput Ikuti Rapat Virtual Persiapan Semarak Dirgantara 2025 Bersama TNI AU. 

Berita Terkait

Senin, 7 Juli 2025 - 18:22 WIB

KOMISI I DPRK ACEH UTARA MELAKUKAN PENINJAUAN KEMBALI TAPAL BATAS LAMA DESA BUKET LINTEUNG DAN SEUREKE

Senin, 7 Juli 2025 - 18:00 WIB

Penutup Study Banding 2025, PWRI Metro Berwisata Religi Masjid Aljabar di Kota Bandung

Senin, 7 Juli 2025 - 17:16 WIB

Diduga Miliki Sabu dan Ganja, Dua Orang Ditangkap Satresnarkoba Polres Tanah Karo di Kabanjahe

Senin, 7 Juli 2025 - 17:16 WIB

Polda Lampung Bongkar Komunitas Gay di Facebook, 3 Orang Ditangkap

Senin, 7 Juli 2025 - 17:16 WIB

Pemkab Tanjab Barat Siapkan Motor untuk Da’i Desa, Wujud Nyata Perhatian ke Pelosok

Berita Terbaru