Menjalin Silaturahmi Dengan Masyarakat, Polres Kaur Melaksanakan Kegiatan Suling di Masjid Al-Musabbah Desa Selasih 

Kamis, 6 Maret 2025 - 13:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KAUR, Mitramabes.com- Tepat waktu di bulan suci Ramadhan menjalin silaturahmi dengan masyarakat, Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Yuriko Fernanda, S.H., S.I.K., M.H melaksanakan kegiatan Subuh Keliling (Suling) di Wilayah Kabupaten Kaur, Kamis (6/3/2025).

 

Giat Suling (Subuh Keliling) ini ini dilaksanakan sekira pukul 04.30 WIB bertempat di Masjid Al-Musabbah Desa Selasih Kecamatan Kaur Selatan Kabupaten Kaur.

 

Dan diikuti oleh Kabag Ops Res, Kepala Bagian Sumber Daya Manusia (Kabag SDM), Kasat Intelkam, Kepala Unit Pembinaan Masyarakat (KBO Binmas), Kapolsek Kaur Selatan, KBO Intelkam, Kasi Dokkes, Personil Bag, Sat dan Sie yang melaksanakan kegiatan.

Dalam hal ini rangkaian acara kegiatan yang dilaksanakan yakni, sekira pukul 04.30 WIB Kapolres Kaur beserta rombongan tiba di Masjid Al-Musabbah Desa Selasih, kemudian selanjutnya sekira pukul 05.02 WIB Polres Kaur beserta rombongan dilaksanakan Sholat Subuh berjama’ah.

 

Kegiatan dipimpin oleh Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda, S.H., S.I.K., M.H dalam sambutan menjelaskan kegiatan bahwa.

 

“Subuh Keliling ini merupakan salah satu program Polri dalam rangka menjalin silahturahmi dengan masyarakat dan juga meningkatkan iman serta ketaqwaan terhadap Allah SWT dengan melaksanakan kegiatan kerohanian, Ujarnya.

 

Giat seperti Subuh Keliling ini akan rutin dilaksanakan karena merupakan kegiatan yang secara langsung dapat bersentuhan dengan masyarakat, ucap Polres Kaur.

 

Saya selaku Kapolres Kaur mengajak jama’ah yang hadir untuk memperkuat Ukhuwah Islamiyah dan bersama-sama menangkal masuknya paham Radikalisme di Kabupaten Kaur.

 

Saya juga berharap masyarakat dapat mendukung Polri khususnya Polres Kaur dalam menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif serta tidak mudah percaya dengan berita hoax.

 

Kapolres menambahkan, saya menghimbau masyarakat juga dapat melakukan penguncian ganda pada kendaraannya, terutama kendaraan R2 baik saat di parkiran masjid ataupun di rumah sendiri.

 

Tingkatkan kewaspadaan selama bulan Suci Ramadhan ini dan apabila akan melakukan mudik kiranya dapat memberitahu tetangga, Pemerintah Desa dan APH terdekat sehingga bisa dilakukan pengawasan.

 

Polres Kaur menerima penitipan kendaraan baik R2 maupun R4 bilamana masyarakat akan melakukan mudik, tuturnya.

 

Peredaran NAPZA dan Alkohol masih menjadi permasalahan ditengah masyarakat saat ini, anak-anak remaja sangat rentan menjadi korbannya. Harapan kami para orang tua yang bersentuhan langsung dengan anaknya untuk dapat diberikan edukasi. (Ripasi)

 

Sumber : Humas Polres Kaur

Berita Terkait

Perjalanan Karir Dari Kasi Kecamatan Tambusai Utara Rohul. Kini Ahendra Di Tunjuk Jadi Camat Tanjung Medan, Rohil
Polsek Berastagi Cek Langsung Dugaan Barak Narkoba dan Judi “Tembak Ikan” yang Viral di Medsos, Hasil Nihil
Bhabinkamtibmas Polsek Stabat Sambangi Pos Kamling, Kapolres Langkat Tegaskan Kegiatan Serupa Dilaksanakan Jajaran
Kapolres Muaro Jambi Pimpin Pengamanan Final dan Penutupan Turnamen Sepak Bola Gubernur Cup 2026
Wakil Bupati Tebo Hadiri FGD World Class University Sinergi UGM dan KAGAMA
Irwasda Polda Jambi Hadiri Perayaan Pesta Perak 25 Tahun HKBP Simpang Rambutan
Jawaban Peristiwa Hukum & Alat Bukti Termohon dalam Perkara Praperadilan Nomor 2/Pid.Pra/2026/PN Mdn., Diduga Sarat Rekayasa Hukum dan Upaya Paksa
Pelaksanaan Musda IX DPD AMPI Bejalan Dengan Khidmat surya Darma Sitepu S.E Terpilih sebagai Ketua DPD AMPI Kota Binjai Periode 2026–2031.

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 11:40 WIB

Perjalanan Karir Dari Kasi Kecamatan Tambusai Utara Rohul. Kini Ahendra Di Tunjuk Jadi Camat Tanjung Medan, Rohil

Senin, 26 Januari 2026 - 10:05 WIB

Polsek Berastagi Cek Langsung Dugaan Barak Narkoba dan Judi “Tembak Ikan” yang Viral di Medsos, Hasil Nihil

Senin, 26 Januari 2026 - 09:13 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Stabat Sambangi Pos Kamling, Kapolres Langkat Tegaskan Kegiatan Serupa Dilaksanakan Jajaran

Senin, 26 Januari 2026 - 01:35 WIB

Kapolres Muaro Jambi Pimpin Pengamanan Final dan Penutupan Turnamen Sepak Bola Gubernur Cup 2026

Senin, 26 Januari 2026 - 00:45 WIB

Wakil Bupati Tebo Hadiri FGD World Class University Sinergi UGM dan KAGAMA

Berita Terbaru