Memasuki Arus Balik Idul Fitri 1446 H, Polres Lampung Tengah Intensifkan Pengamanan di Jalur Mudik

Jumat, 4 April 2025 - 09:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com – Memasuki arus balik Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Satgas Ops Ketupat Krakatau 2025 Polres Lampung Tengah, memperketat pengamanan di sejumlah titik strategis guna mengantisipasi kepadatan kendaraan bagi para pemudik yang akan kembali ke kota asal.

Mewakili Kapolres Lampung Tengah, Polda Lampung, AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M., Kasi Humas Iptu Tohid Suharsono mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyiapkan sejumlah langkah taktis guna memastikan kelancaran arus balik, termasuk menempatkan personel penebalan di pos pengamanan dan pos pelayanan yang tersebar di sepanjang jalur lintas tengah Sumatera.

“Kami sudah siagakan personel tambahan di titik-titik rawan kemacetan dan kriminalitas. Selain itu, kami juga bersinergi dengan TNI, Dinas Perhubungan, serta instansi terkait lainnya untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,” kata Kasi Humas saat di konfirmasi, Jumat (4/4/25).

Selain di jalur mudik, lanjutnya, pengamanan juga difokuskan pada pusat keramaian yang berpotensi menimbulkan gangguan lalu lintas, seperti di Plaza Bandar Jaya, swalayan dan lainnya.

Polres Lampung Tengah juga menyediakan layanan informasi dan bantuan darurat melalui call center 110 gratis bebas pulsa, yang aktif selama 24 jam.

“Dengan berbagai langkah pengamanan yang telah disiapkan, diharapkan arus balik Idul Fitri 2025 di wilayah Lampung Tengah dapat berjalan dengan aman, lancar, dan kondusif,” ungkapnya.

Ia pun mengimbau kepada pemudik yang melakukan perjalanan pada arus balik ini agar tetap mematuhi peraturan lalu lintas, mengikuti arahan petugas di lapangan, dan beristirahat apabila merasa lelah.

(Trimo Riadi)

Berita Terkait

DPC LSM KPK-RI Tanah Karo Resmi Daftar ke Kejaksaan Negri Melengkapi Administrasi
Dana Desa Rp 1,1 Milyar Diduga Bermasalah Transparansi Geuchik Dan Tuha Peut Di Pertayakan.
Polri Hadir Dukung Ketahanan Pangan, Amankan Tasyakuran Panen Raya di Seputih Raman
Cuaca Ekstrem Polres Pagar Alam Turunkan Bhabinkamtibmas Himbauan Warga Waspada Bencana Alam
Bupati Tebo Kunjungi Sentra Alyatama Kemensos RI, Perkuat Sinergi Layanan Sosial
LSM GRANSI: Kejati Sumsel Diduga Mandul Tangani Laporan Korupsi, Mantan Kadisdik Banyuasin Tak Tersentuh
Danrem 043/Gatam Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasiona
Perkuat Sinergi Layanan Sosial, Bupati Tebo Kunjungi Sentra Alyatama Kemensos RI di Jambi

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:54 WIB

DPC LSM KPK-RI Tanah Karo Resmi Daftar ke Kejaksaan Negri Melengkapi Administrasi

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:23 WIB

Dana Desa Rp 1,1 Milyar Diduga Bermasalah Transparansi Geuchik Dan Tuha Peut Di Pertayakan.

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:11 WIB

Polri Hadir Dukung Ketahanan Pangan, Amankan Tasyakuran Panen Raya di Seputih Raman

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:10 WIB

Cuaca Ekstrem Polres Pagar Alam Turunkan Bhabinkamtibmas Himbauan Warga Waspada Bencana Alam

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:22 WIB

LSM GRANSI: Kejati Sumsel Diduga Mandul Tangani Laporan Korupsi, Mantan Kadisdik Banyuasin Tak Tersentuh

Berita Terbaru