Kunjungi Polsek Seputih Raman, Siswa Siswi SMP PGRI Diberikan Pembinaan Terkait Kenakalan Remaja

Sabtu, 9 November 2024 - 10:33 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Lampung Tengah Mitra Mabes.Com –Jajaran Polsek Seputih Raman, Polres Lampung Tengah, Polda Lampung telah melaksanakan kegiatan pembinaan yang bertujuan untuk memberikan wawasan dan edukasi kepada siswa/i SMP PGRI Seputih Raman, utamanya mengenai bahaya kenakalan remaja. Sabtu (9/11/24) pagi

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Seputih Raman, Iptu Mursidi, S.H dengan didampingi Kanit Binmas Aiptu Nyoman Ariyana, S.H tersebut merupakan bagian dari upaya Polri dalam mencegah kenakalan remaja yang kian marak terjadi di kalangan para pelajar.

Kapolsek mengatakan bahwa kenakalan remaja merupakan masalah serius yang memerlukan perhatian dan penanganan dari berbagai pihak.

“Kami berharap melalui kegiatan ini, siswa-siswi dapat lebih memahami dampak negatif dari perilaku menyimpang, apalagi sampai berpotensi melanggar hukum,” kata Kapolsek Seputih Raman, Iptu Mursidi mewakili Kapolres Lampung Tengah, AKBP Andik Purnomo Sigit, S.H., S.I.K., M.M.

Selama acara berlangsung, para siswa/i diberikan edukasi oleh Kanit Binmas Polsek Seputih Raman, mengenai berbagai bentuk kenakalan remaja seperti penggunaan Narkoba, judi online (slot), pergaulan bebas, bullying dan lainnya.

Ia mengajak kepada para siswa untuk waspada dan menjauhi segala bentuk aksi kenakalan remaja yang bisa merusak fisik, mental serta karier di masa depan.

“Kalian adalah generasi dan harapan bangsa, jangan rusak masa depan kalian dengan hal-hal yang hanya akan membawa kerugian,” tegasnya.

Sementara itu, Deni Prasetyo selaku guru pendamping sekaligus Kepala Sekolah SMP PGRI Seputih Raman menyampaikan apresiasi atas kegiatan tersebut dan menegaskan komitmen sekolah untuk terus melaksanakan pendidikan karakter kepada siswa.

“Kami sangat berterima kasih kepada Kapolsek Seputih Raman atas dukungan dan pembinaan yang diberikan. Kami berharap kegiatan ini tidak hanya berdampak positif bagi siswa, tetapi juga dapat menjadi langkah awal untuk menciptakan generasi muda yang lebih baik dan berakhlak di masa depan,” demikian pungkasnya.

Editor :Trimo Riadi

Berita Terkait

Bupati Tebo Agus Rubiyanto, S.E, M.M Pimpin Rapat Staf Lengkap, Perkuat Koordinasi dan Evaluasi Kinerja Perangkat Daerah
Subandio dan Gusman Diduga Pajoh Duit Kuburan Cine Mati.
Pangdam XII/Tpr Terima Audiensi Jajaran Direksi PT Antam.
Melalui Musprov PERBAKIN, Kodaeral XII Dorong Pembinaan Prestasi Olahraga Menembak.
Gercep! Bupati Sujiwo dan Polres Kubu Raya Bubarkan Balap Liar di Angkasa Pura.
Pemkab Tebo Tegaskan Komitmen Tingkatkan Pelayanan melalui Pembangunan Mal Pelayanan Publik
Polres Langkat Gelar Upacara Persemayaman dan Pemakaman Almarhum AIPTU Andreas Peberta Sembiring
Sengketa Lahan Way Lima: Masyarakat Adat Tuntut PTPN I Kembalikan Tanah Ulayat.

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 22:48 WIB

Subandio dan Gusman Diduga Pajoh Duit Kuburan Cine Mati.

Senin, 26 Januari 2026 - 22:46 WIB

Pangdam XII/Tpr Terima Audiensi Jajaran Direksi PT Antam.

Senin, 26 Januari 2026 - 22:44 WIB

Melalui Musprov PERBAKIN, Kodaeral XII Dorong Pembinaan Prestasi Olahraga Menembak.

Senin, 26 Januari 2026 - 22:41 WIB

Gercep! Bupati Sujiwo dan Polres Kubu Raya Bubarkan Balap Liar di Angkasa Pura.

Senin, 26 Januari 2026 - 21:39 WIB

Pemkab Tebo Tegaskan Komitmen Tingkatkan Pelayanan melalui Pembangunan Mal Pelayanan Publik

Berita Terbaru

BERITA UTAMA

MAUNG Tegas: Tanpa Menangkap Kepala Naga, PETI Tak Akan Pernah Hilang

Selasa, 27 Jan 2026 - 10:16 WIB