Mbs.com- Jawa Barat – Ketum DPP KPL (Komunitas Peduli Lalu Lintas) M.Irsyam sangat mendukung giat Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat yaitu operasi Zebra Lodaya dengan menerjunkan sebanyak 2.088 orang personel dalam Operasi Zebra Lodaya 2025 terkait upaya menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas.
Dan kepada Dirlantas Polda Jawa Barat Kombes Pol Dodi Darjanto di Bandung, M.Irsyam mengatakan bahwa sebanyak 2.088 personel yang terlibat dalam Operasi Zebra Lodaya itu, di antaranya dari Satgas Polda Jabar sebanyak 520 personel dan satgas Polres jajaran sebanyak 1.568 personel, adalah bentuk kepedulian Polda Jabar kepada masyarakat untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas. Selasa 18/11/2025.
Di lokasi berbeda, Dodi panggilan akrab, menjelaskan Operasi Zebra Lodaya 2025 berlaku selama dua pekan, mulai 17 – 30 November 2025, dengan tujuan untuk menurunkan kejadian serta jumlah kecelakaan lalu lintas, dan meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas.
Fokus dalam giat ini ada tujuh sasaran prioritas untuk ditindak, di antaranya penggunaan ponsel saat berkendara, anak di bawah umur yang berkendara, dan sepeda motor yang berboncengan lebih dari dua orang, tidak menggunakan helm standar atau tidak mengenakan sabuk pengaman, berkendara di bawah pengaruh alkohol, melawan arus, hingga melebihi batas kecepatan.
” Kami berharap dukungan dan peran serta masyarakat agar giat ini bermanfaat baik bagi masyarakat, ” Ujar Dodi. (Red)










