JAMBI // MBS — Kemacetan total yang terjadi di jalur utama akibat sebuah truk mogok mendapat respons cepat dari jajaran Satbrimob Polda Jambi. Dansatbrimob Polda Jambi, Kombes Pol M. Faishal Aris, S.I.K., M.M., mengambil langkah taktis dengan membuka akses Markas Komando (Mako) Satbrimob sebagai jalur alternatif bagi kendaraan masyarakat, Rabu (28/1/2026).
Kebijakan tersebut diambil sebagai bentuk kepedulian dan pelayanan kepada masyarakat agar aktivitas pengguna jalan tetap berjalan lancar meski terjadi gangguan lalu lintas yang cukup parah. Langkah humanis ini dinilai efektif dalam mengurai kepadatan kendaraan yang sempat mengular panjang.
Di bawah instruksi langsung Kombes Pol M. Faishal Aris, personel Satbrimob Polda Jambi dengan sigap melakukan pengaturan lalu lintas di dalam dan sekitar area Mako. Kendaraan roda dua maupun roda empat diarahkan melintasi jalur alternatif tersebut secara tertib dan terkoordinasi.
Dansatbrimob Polda Jambi menegaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari komitmen Polri, khususnya Korps Brimob, untuk selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam tugas pengamanan, tetapi juga sebagai solusi nyata dalam situasi darurat.
“Kami berupaya semaksimal mungkin membantu masyarakat agar tidak terhambat aktivitasnya. Situasi darurat membutuhkan keputusan cepat, dan keselamatan serta kenyamanan warga adalah prioritas,” ujar Kombes Pol M. Faishal Aris di sela kegiatan pengaturan lalu lintas.
Aksi cepat tersebut mendapat apresiasi dari para pengguna jalan yang merasa sangat terbantu dengan dibukanya akses Mako Satbrimob. Kehadiran aparat yang responsif dinilai mampu menciptakan rasa aman sekaligus memperlancar mobilitas masyarakat.
Langkah ini sekaligus menegaskan peran Brimob sebagai garda terdepan Polri yang tidak hanya bertugas dalam kondisi kontinjensi, tetapi juga adaptif dan humanis dalam menjawab kebutuhan masyarakat sehari-hari.(Sch).
Editor : Socheh











