Kapolsek Belitang Hilir Jelaskan Kronologi Dum Truk Terguling di Penyebrangan Fery ASDP Sunyat

Jumat, 11 April 2025 - 15:29 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mitramabes.com | Sekadau, Kalbar – Insiden kecelakaan tunggal terjadi di Pelabuhan Fery Asdp Dusun Sunyat, Desa Sungai Ayak Dua, Kecamatan Belitang Hilir, Kabupaten Sekadau, pada Kamis (10/4/2025) siang sekitar pukul 14.00 WIB. Sebuah dum truk yang dikemudikan oleh Wawan Efendi (32), warga Desa Lengkenat, Kecamatan Sepauk, Kabupaten Sintang, terguling ke arah kanan saat akan memasuki kapal fery.

Polres Sekadau melalui Kapolsek Belitang Hilir IPTU Triyono mengatakan, kronologi bermula ketika truk yang dikemudikan oleh Wawan Efendi datang dari arah Sungai Ayak menuju Sekadau dengan tujuan melewati kapal fery di Pelabuhan Sunyat.

“Saat akan memasuki kapal fery, truk diminta mundur oleh kernet, Rendi. Namun, saat mundur, truk mengalami mati mesin dan terguling ke arah kanan. Kejadian menyebabkan kerusakan pada bagian sebelah kanan truk,” terang IPTU Triyono yang datang di lokasi kejadian.

Beruntung, supir truk yakni Wawan Efendi tidak mengalami luka-luka dalam kejadian tersebut. Namun, kerugian material diperkirakan mencapai Rp 10 juta.

IPTU Triyono menambahkan, anggota Polsek Belitang Hilir telah meminta keterangan dari sejumlah saksi yang berada di lokasi saat kejadian. Petugas kepolisian juga membantu melakukan proses evakuasi pengangkatan truk bersama petugas dermaga. Selama proses evakuasi berlangsung, penyebrangan mobil sementara dialihkan ke Ponton PT. Parna.

“Dan kondisi untuk saat ini, truk sudah berhasil dievakuasi dan telah selesai pada pukul 16.30 WIB. Aktifitas penyebrangan kendaraan di Dermaga penyebrangan Fery ASDP Sungai Sunyat sudah kembali normal dan lancar,” pungkasnya. (Tio)

Sumber : Humas Polres Sekadau

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Beredar Video IRT di Bandar Lampung Ditembak Dikepala Oleh Pencuri Motor, Polisi Itu Hoax
Polda Lampung Gelar Kapolda Cup IV Pameran Burung dan Lomba Burung Berkicau Tingkat Nasional
Kapolres Aceh Tengah Luncurkan Layanan “Lapor Pak Kapolres”, Permudah Warga Sampaikan Aduan Lewat WhatsApp
Wakapolres Banyuasin Pimpin Kegiatan Razia KRYD
Safari Subuh: Sinergi Bhabinkamtibmas Polres Lampung Tengah dan Warga Wujudkan Keamanan Bersama
Sat Tahti Polres Selayar Perketat SOP Penjagaan Tahanan dan Wajibkan Sholat Berjamaah Setiap Waktu
Bersama Kapolda, Bupati Arie Hadiri Pengesahan 127 Pendekar Muda PSHT Cabang Bengkulu Utara
Bapenda Bersama Pemkab Batu Bara Hadir Berlayar Dikecamatan Tanjung Tiram

Berita Terkait

Minggu, 13 Juli 2025 - 15:13 WIB

Beredar Video IRT di Bandar Lampung Ditembak Dikepala Oleh Pencuri Motor, Polisi Itu Hoax

Minggu, 13 Juli 2025 - 14:03 WIB

Polda Lampung Gelar Kapolda Cup IV Pameran Burung dan Lomba Burung Berkicau Tingkat Nasional

Minggu, 13 Juli 2025 - 12:26 WIB

Kapolres Aceh Tengah Luncurkan Layanan “Lapor Pak Kapolres”, Permudah Warga Sampaikan Aduan Lewat WhatsApp

Minggu, 13 Juli 2025 - 12:09 WIB

Wakapolres Banyuasin Pimpin Kegiatan Razia KRYD

Minggu, 13 Juli 2025 - 09:10 WIB

Sat Tahti Polres Selayar Perketat SOP Penjagaan Tahanan dan Wajibkan Sholat Berjamaah Setiap Waktu

Berita Terbaru

POLRI

Wakapolres Banyuasin Pimpin Kegiatan Razia KRYD

Minggu, 13 Jul 2025 - 12:09 WIB