SERGAI-Mitramabes.com||Dalam semarak peringatan Hari Sumpah Pemuda 2025, Kepolisian Resor Serdang Bedagai (Polres Sergai) resmi membuka Turnamen Mini Soccer Piala Kapolres Serdang Bedagai di Lapangan Mini Soccer Gelora Bung Wiwik, Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Minggu sore (2/11/2025).
Acara pembukaan yang dimulai pukul 16.40 WIB ini berlangsung meriah dan penuh semangat kebersamaan. Sebanyak 16 tim turut ambil bagian dalam turnamen yang akan digelar selama 15 hari, terdiri dari 9 tim kecamatan dan 7 tim dari instansi luar.
Dalam laporannya, Ketua Panitia Sugiono menyampaikan harapannya agar turnamen berjalan lancar dan menjadi ajang mempererat persaudaraan antar masyarakat serta instansi di Kabupaten Serdang Bedagai.
Kapolres Serdang Bedagai AKBP Jhon Sitepu, S.I.K., M.H., dalam sambutannya menegaskan pentingnya menjunjung tinggi sportivitas dan menjaga keselamatan selama pertandingan.
“Terima kasih kepada seluruh tim yang berpartisipasi. Mari kita jadikan turnamen ini sebagai ajang silaturahmi dan sportivitas,” ujar Kapolres.
Sementara itu, Bupati Serdang Bedagai H. Darma Wijaya turut memberikan sambutan yang membangkitkan semangat kebersamaan.
“Kegiatan seperti ini sangat penting untuk mempererat tali persaudaraan dan semangat pemuda. Ke depan, Pemkab Sergai juga akan menggelar turnamen bola voli open dengan dukungan APBD sebesar Rp100 juta,” ungkapnya disambut tepuk tangan peserta.
Usai sambutan, acara dilanjutkan dengan foto bersama dan tendangan simbolis oleh Kapolres Sergai didampingi Bupati Sergai dan tamu undangan sebagai tanda dimulainya turnamen.
Pertandingan pembuka mempertemukan Jurnalis FC melawan AEP FC, menjadi laga pembuka yang seru dan disaksikan antusias oleh para penonton.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Wakil Bupati Sergai H. Adlin Umar Yusri Tambunan, S.T., M.S.P., Anggota DPRD Sergai Darma Sutra, Wakapolres Kompol Rudy Candra, S.H., M.M., para Kabag, Kasat, Kapolsek jajaran Polres Sergai, insan pers, serta masyarakat setempat.
Turnamen Mini Soccer Piala Kapolres Serdang Bedagai ini diharapkan menjadi momentum untuk menyalurkan semangat pemuda, mempererat silaturahmi, dan menumbuhkan budaya olahraga yang sehat dan positif di tengah masyarakat. (zai)









