Kapolres Pimpin Sertijab Kasat Intelkam dan Kapolsek XIII Koto Kampar Polres Kampar

Sabtu, 15 Maret 2025 - 10:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KAMPAR, mitramabes.com. Sabtu pagi (15/03/2025) sekira pukul 08.00 wib, bertempat di Lapangan Apel Mapolres Polres Kampar dilaksanakan Upacara Serah Terima Jabatan Kasat Intelkam, dan Kapolsek XIII Koto Kampar Polres Kampar

Pejabat yang melaksanakan Serah Terima Jabatan adalah Kasat Intelkam dari Akp jhon Wolgang Hasahatan Martondang kepada Akp AKP Josrizal SH yang sebelumnya menjabat sebagai Ps. Kasubbagrohjashor Bagwatpers Ro SDM Polda Riau, sementara Akp jhon Wolgang Hasahatan Martondang akan melaksanakan tugas baru sebagai Paur Subbagbinlatops Bagbinops Roops Polda Riau.

Selanjutnya Kapolsek XIII Koto Kampar dari Akp Sumaryadi kepada Iptu Edi Candra yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 1 Satreskrim Polres Kampar Polda Riau, sementara AKP Sumaryadi akan melaksanakan tugas baru sebagai Ps. Kabaglog Polresta Pekanbaru Polda Riau.

Bertindak selaku Inspektur Upacara Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja S.I.K dengan Perwira Upacara AKP Marupa Sibarani dan Komandan Upacara IPDA Abdul Muhammad.

Peserta upacara terdiri dari Pejabat Utama Polres Kampar dan Para Kapolsek serta Para Perwira dan Perwakilan personel.

Rangkaian acara Sertijab ini diawali pembacaan Keputusan Kapolda Riau, tentang pengangkatan dan pemberhentian dalam jabatan di lingkungan Polda Riau.

Setelah itu dilakukan Pengambilan Sumpah Jabatan kepada Pejabat yang baru oleh Inspektur Upacara, dan dilanjutkan Penandatanganan Naskah Berita Acara Serahterima Jabatan, Berita Acara Penyumpahan dan Pakta Integritas.

Kapolres Kampar dalam amanatnya menyampaikan bahwa Serah terima Jabatan dilingkungan Polri merupakan hal biasa dalam rangka tour of duty, sebagai wujud dinamisasi organisasi dan terus berkembangnya tantangan tugas yang harus dihadapi.

Selain itu jabatan dan kewenangan merupakan amanah yang harus kita laksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab, sekaligus sebagai bentuk pengabdian dan ibadah.

Kapolres juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada pejabat yang lama atas dedikasi dan loyalitasnya dalam melaksanakan tugas, serta ucapan selamat untuk menjalankan tugas ditempat yang baru.

Kepada pejabat yang baru diucapkan selamat datang dan segera menyesuaikan dengan lingkungan tugasnya yang baru, ujar Kapolres.

Usai pelaksanaan Sertijab dilanjutkan acara kenal pamit ditempat yang sama dan Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan lancar serta aman.

Editor: TR Waruwu MBS

Berita Terkait

Dari Posko hingga Pintu Rumah, Polri Hadir Pastikan Layanan Kesehatan Warga Terdampak Bencana di Kala Segi Aceh Tengah
Polres Kampar Bekali Penyidik dengan KUHP & KUHAP Baru, Kapolres: Tingkatkan Profesionalisme, Jamin Keadilan’!
Kapolres Kampar Cek Rutan, ‘Kesehatan & Keamanan’ Prioritas!
Program Makanan Bergizi Gratis, Kapolres Humbahas,Dukung dan Resmikan SPPG Polres Humbahas,
POLRI Hadir di Tengah Aksi Kemanusiaan, Bantu Pembangunan Tenda Darurat Korban Banjir dan Longsor di Aceh Tengah
Respon Cepat Polri di Aceh Tengah Buka Akses Jalan Nasional Takengon–Blang Kejeren, Personel Bantu Seberangkan Warga
Gunakan Alat seadanya,Warga dan Yonif TP 856/SBS,personil Koramil 05/Linge,Bersihkan Rumah Warga Pasca Banjir,Dusun Binje PantanNangka.
Respons Cepat Polri, Tim Medis Terobos Desa Terisolir 14 Jam untuk Obati Bayi Sakit dan Warga Pascabencana

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 11:14 WIB

Dari Posko hingga Pintu Rumah, Polri Hadir Pastikan Layanan Kesehatan Warga Terdampak Bencana di Kala Segi Aceh Tengah

Senin, 5 Januari 2026 - 17:07 WIB

Polres Kampar Bekali Penyidik dengan KUHP & KUHAP Baru, Kapolres: Tingkatkan Profesionalisme, Jamin Keadilan’!

Senin, 5 Januari 2026 - 17:01 WIB

Kapolres Kampar Cek Rutan, ‘Kesehatan & Keamanan’ Prioritas!

Senin, 5 Januari 2026 - 15:52 WIB

Program Makanan Bergizi Gratis, Kapolres Humbahas,Dukung dan Resmikan SPPG Polres Humbahas,

Sabtu, 3 Januari 2026 - 12:20 WIB

POLRI Hadir di Tengah Aksi Kemanusiaan, Bantu Pembangunan Tenda Darurat Korban Banjir dan Longsor di Aceh Tengah

Berita Terbaru