*Kapolres Pagar Alam Pimpin Apel Penghargaan kepada Personel Berprestasi*

Senin, 26 Januari 2026 - 13:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

mitramabes.com Pagaralam – sumsel Polres Pagar Alam menggelar apel pagi pemberian penghargaan pada Senin, 26 Januari 2026 pukul 08.00 WIB. Apel dipimpin langsung Kapolres Pagar Alam AKBP Januar Kencana Setia Persada, SIK, serta diikuti pejabat utama, brigadir, dan ASN Polri. Kegiatan ini menjadi bentuk apresiasi atas dedikasi personel dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Sebanyak 52 personel Polri, ASN, dan PHL menerima penghargaan. Satreskrim di bawah pimpinan Kasat Reskrim Iptu Heriyanto, SH, dan personel reskrim lainnya menjadi salah satu satuan berprestasi setelah berhasil mengungkap berbagai kasus pencurian, penipuan, dan penganiayaan yang meresahkan warga.

Prestasi juga ditorehkan Satintelkam, termasuk PS Kanit Sosial Budaya Aipda Edi Kurniawan dan beberapa rekan lainnya, serta Satresnarkoba yang dipimpin Kasat Narkoba Doris Bidriyandi, SH. Melalui peran Kanit II Ipda Dobi Febriansyah, SH, beserta personel lainnya, pengungkapan kasus narkotika berhasil dilakukan dengan barang bukti ganja lebih dari 2,7 kilogram.

Di bidang informasi publik, Si Humas Polres Pagar Alam yang dipimpin Kasi Humas IPTU Mansyur, SH, meraih peringkat kedua (2) laporan media online Polres jajaran Polda Sumsel. Penghargaan turut diberikan kepada Aipda Winderi dari Sipropam dan satu PHL Polsek Lembutara atas dedikasi tinggi dalam mendukung tugas kepolisian.

Kapolres AKBP Januar Kencana Setia Persada, SIK menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk penghormatan atas kerja keras personel. “Prestasi ini harus menjadi motivasi bagi seluruh anggota untuk terus meningkatkan profesionalisme dan pelayanan kepada masyarakat,” tegasnya. Sementara itu, Kasi Humas IPTU Mansyur, SH menambahkan bahwa capaian tersebut mencerminkan komitmen Polres Pagar Alam dalam membangun kepercayaan publik melalui kinerja nyata dan pelayanan yang humanis. (Heri.ck)

Berita Terkait

40 Personel BKO Polda Jambi Kembali dari Misi Kemanusiaan di Sumbar, Disambut Wakapolda
Diduga Kebakaran Terjadi Di Akibatkan Ada Nya Percikan Arus Listrik Yang Tak Stabil.
Klarifikasi pihak CV yg menjadi korban pemberitaan negatip beredar di masyarakat.
Diduga Kebakaran Terjadi Di Akibatkan Ada Nya Percikan Arus Listrik Yang Tak Stabil.
Asintel Kasdam XXI/ RI Bersama Aster Kasdam XXI/ RI Beangkatkan Bantuan Pasca Bencana Alam Di Provinsi Aceh
Perjalanan Karir Dari Kasi Kecamatan Tambusai Utara Rohul. Kini Ahendra Di Tunjuk Jadi Camat Tanjung Medan, Rohil
Polsek Berastagi Cek Langsung Dugaan Barak Narkoba dan Judi “Tembak Ikan” yang Viral di Medsos, Hasil Nihil
Bhabinkamtibmas Polsek Stabat Sambangi Pos Kamling, Kapolres Langkat Tegaskan Kegiatan Serupa Dilaksanakan Jajaran

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 14:24 WIB

40 Personel BKO Polda Jambi Kembali dari Misi Kemanusiaan di Sumbar, Disambut Wakapolda

Senin, 26 Januari 2026 - 14:05 WIB

Diduga Kebakaran Terjadi Di Akibatkan Ada Nya Percikan Arus Listrik Yang Tak Stabil.

Senin, 26 Januari 2026 - 13:57 WIB

Klarifikasi pihak CV yg menjadi korban pemberitaan negatip beredar di masyarakat.

Senin, 26 Januari 2026 - 13:54 WIB

Diduga Kebakaran Terjadi Di Akibatkan Ada Nya Percikan Arus Listrik Yang Tak Stabil.

Senin, 26 Januari 2026 - 13:07 WIB

*Kapolres Pagar Alam Pimpin Apel Penghargaan kepada Personel Berprestasi*

Berita Terbaru