Kapolres Labuhanbatu Berbagi Kebahagiaan Ramadan, 500 Paket Takjil Dibagikan kepada Masyarakat

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Labuhanbatu mitramabes.com Dalam semangat kepedulian dan kebersamaan di bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, Kapolres Labuhanbatu, AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K., M.H., bersama jajarannya turun langsung ke jalan membagikan takjil kepada masyarakat. Kegiatan ini berlangsung di Jl. Simpang 4 Kota, tepat di depan Pos Kota Rantauprapat, Kabupaten Labuhanbatu, Rabu (12/3/2025) sore.

 

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolres Labuhanbatu, KOMPOL H. Matondang, S.H., M.H., Ketua Bhayangkari Cabang Labuhanbatu, Ny. Ana Bernhard L. Malau, serta para pejabat utama Polres Labuhanbatu dan anggota Bhayangkari. Dengan penuh kehangatan, mereka membagikan 500 paket takjil kepada pengendara dan masyarakat yang melintas, sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama di bulan penuh berkah ini.

 

Kapolres Labuhanbatu, AKBP Dr. Bernhard L. Malau, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata kepolisian dalam mendekatkan diri dengan masyarakat serta membantu mereka yang sedang dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.
”Ramadan adalah bulan penuh berkah dan momen yang tepat untuk berbagi. Kami ingin masyarakat merasakan kehadiran kepolisian tidak hanya dalam menjaga keamanan, tetapi juga dalam kebersamaan dan kepedulian sosial,” ujar Kapolres.

 

Pembagian takjil ini tidak hanya menjadi ajang berbagi, tetapi juga menciptakan suasana penuh kebersamaan antara kepolisian dan masyarakat. Banyak warga yang mengapresiasi inisiatif ini dan merasa terbantu dengan adanya takjil gratis saat menjelang berbuka.

 

Dengan antusiasme yang tinggi dari masyarakat, Polres Labuhanbatu berencana menjadikan kegiatan ini sebagai agenda tahunan. Selain sebagai bentuk kepedulian sosial, kegiatan seperti ini juga diharapkan semakin mempererat sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang harmonis dan penuh kebersamaan.

 

(S gulo)

Berita Terkait

Kapolres Nganjuk Bersama Ketua Bhayangkari Cek SPPG, Pastikan Standar MBG Sesuai SOP
Cegah Narkoba dan Kenakalan Remaja, Satbinmas Polres Nganjuk Edukasi Pelajar SMAN 1 Tanjunganom
Polda Jambi Audiensi dengan PGRI, Tekankan Penyelesaian Masalah Guru dan Siswa Lewat Mediasi Kekeluargaan
Judi Online Tak Terkendali, Ketua Umum AKPERSI Minta Presiden Prabowo Segera Copot Menkomdigi ‎
Pascabencana, Desa Leubok Mane Langkahan Gelar Pesta Demokrasi Samsudin Unggul
PH Mahruja Minta Hakim Uji Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan
Perkuat Sinergitas, Sat Binmas Polres Lampung Tengah Sambangi Lapas Kelas II B Gunung Sugih
40 Personel BKO Polda Jambi Kembali dari Misi Kemanusiaan di Sumbar, Disambut Wakapolda

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 18:48 WIB

Kapolres Nganjuk Bersama Ketua Bhayangkari Cek SPPG, Pastikan Standar MBG Sesuai SOP

Senin, 26 Januari 2026 - 18:40 WIB

Cegah Narkoba dan Kenakalan Remaja, Satbinmas Polres Nganjuk Edukasi Pelajar SMAN 1 Tanjunganom

Senin, 26 Januari 2026 - 18:28 WIB

Polda Jambi Audiensi dengan PGRI, Tekankan Penyelesaian Masalah Guru dan Siswa Lewat Mediasi Kekeluargaan

Senin, 26 Januari 2026 - 17:59 WIB

Judi Online Tak Terkendali, Ketua Umum AKPERSI Minta Presiden Prabowo Segera Copot Menkomdigi ‎

Senin, 26 Januari 2026 - 16:52 WIB

PH Mahruja Minta Hakim Uji Penetapan Tersangka Lewat Praperadilan

Berita Terbaru