Kapolda Sulsel Kunjungi Polres Bantaeng ini Arahannya

Rabu, 22 Januari 2025 - 21:16 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

BANTAENG, Mitramabes.com-

Kapolda Sulawesi Selatan, Irjen Pol. Yudhiawan S.H., S.I.K., M.H., M.Si., didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Sulsel Ny. Yunita Yudhiawan melaksanakan kunjungan di Polres Bantaeng pada Rabu (22/01/25).

Kedatangan Kapolda Sulsel disambut dengan upacara adat berupa pengalungan sarung oleh Kapolres Bantaeng AKBP Nur Prasetyantoro Wira Utomo, S.H., S.I.K., M.H serta pemberian buket bunga kepada Ny. Yunita Yudhiawan oleh Ketua Bhayangkari Cabang Bantaeng Ny. Nanda Prasetyantoro . Acara dilanjutkan dengan Jajar Kehormatan yang dilakukan oleh personel Polres Bantaeng sebagai bentuk penghormatan kepada pimpinan tertinggi kepolisian di wilayah Sulawesi Selatan tersebut.

Turut hadir sejumlah Pejabat Utama Polda Sulsel mendampingi Kapolda, Irwasda Polda Sulsel, Dirlantas Polda Sulsel, Dansat Brimob Polda Sulsel, Dirsamapta Polda Sulsel, Kabid Propam Polda Sulsel, dan Kaspn Polda Sulsel.

Dalam kesempatan itu, Kapolda Sulsel menyampaikan sejumlah arahan penting kepada seluruh jajaran Polres Bantaeng. Beliau menekankan pentingnya memahami undang-undang yang menjadi dasar tugas dan kewenangan Polri.

“Pedomani dan kuasai undang-undang dalam pelaksanaan tugas. Hal ini akan menjadi landasan yang kuat dalam setiap langkah kita,” ujar Irjen Pol. Yudhiawan.

Selain itu, Kapolda mengingatkan pentingnya mematuhi etika Polri yang mencakup etika kepribadian, kenegaraan, kelembagaan, serta etika dalam hubungan dengan masyarakat. Menurutnya, etika ini adalah kunci utama untuk menjaga citra dan nama baik Polri di tengah masyarakat.

Kapolda juga memberikan pesan khusus terkait program nasional ketahanan pangan yang sedang digalakkan. Beliau mengimbau seluruh personel untuk melaksanakan tugas ini dengan penuh keikhlasan dan dedikasi.

“Kita mendukung program ketahanan pangan ini sebagai bentuk kontribusi nyata kepada masyarakat. Laksanakan tugas ini dengan sebaik-baiknya dan niatkan sebagai ladang ibadah. Tidak ada keuntungan pribadi yang kita ambil dari program ini,” tegasnya.

Kunjungan ini menjadi momen penting bagi seluruh jajaran Polres Bantaeng untuk memperkuat komitmen dan integritas dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

( Ucok Haidir )

Berita Terkait

Dansubdenpom 1/2 -1 Tanah Karo, Kapten.CPM. Agus Setiawan : Siap Bermitra dan Tidak Alergi Dengan Wartawan
DPC LSM KPK-RI Tanah Karo Resmi Daftar ke Kejaksaan Negri Melengkapi Administrasi
Dana Desa Rp 1,1 Milyar Diduga Bermasalah Transparansi Geuchik Dan Tuha Peut Di Pertayakan.
Polri Hadir Dukung Ketahanan Pangan, Amankan Tasyakuran Panen Raya di Seputih Raman
Cuaca Ekstrem Polres Pagar Alam Turunkan Bhabinkamtibmas Himbauan Warga Waspada Bencana Alam
Bupati Tebo Kunjungi Sentra Alyatama Kemensos RI, Perkuat Sinergi Layanan Sosial
LSM GRANSI: Kejati Sumsel Diduga Mandul Tangani Laporan Korupsi, Mantan Kadisdik Banyuasin Tak Tersentuh
Danrem 043/Gatam Hadiri Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasiona

Berita Terkait

Rabu, 7 Januari 2026 - 19:19 WIB

Dansubdenpom 1/2 -1 Tanah Karo, Kapten.CPM. Agus Setiawan : Siap Bermitra dan Tidak Alergi Dengan Wartawan

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:54 WIB

DPC LSM KPK-RI Tanah Karo Resmi Daftar ke Kejaksaan Negri Melengkapi Administrasi

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:11 WIB

Polri Hadir Dukung Ketahanan Pangan, Amankan Tasyakuran Panen Raya di Seputih Raman

Rabu, 7 Januari 2026 - 18:10 WIB

Cuaca Ekstrem Polres Pagar Alam Turunkan Bhabinkamtibmas Himbauan Warga Waspada Bencana Alam

Rabu, 7 Januari 2026 - 17:54 WIB

Bupati Tebo Kunjungi Sentra Alyatama Kemensos RI, Perkuat Sinergi Layanan Sosial

Berita Terbaru