example banner

Kapolda Riau Gelar Safari Ramadan di Masjid Baiturrahman Kampung Bupati Kampar

KAMPAR, mitramabes.com. Kapolda Riau Irjen Pol Muhammad Iqbal melaksanakan Safari Ramadan di Masjid Baiturrahman dusun Kampung Godang desa Pulau Lawas, kecamatan Bangkinang, Kabupaten Kampar pada Kamis (6/3/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara kepolisian dengan masyarakat setempat, serta menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Kedatangan Irjen Iqbal beserta rombongan disambut hangat oleh Bupati Kampar Ahmad Yuzar, Wakil Bupati Kampar Misharti, Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja, jajaran Forkopimda Kabupaten Kampar, sejumlah Kepala OPD Kabupaten Kampar serta tokoh agama dan masyarakat.

Sebelum melaksanakan Safari Ramadan di Masjid Baiturrahman, Kapolda Riau terlebih dahulu berbuka puasa bersama di Balai Bupati Kampar.

Untuk diketahui, Masjid Baiturrahman ini merupakan Masjid Kampung Bupati Kampar Kampar, Ahmad Yuzar. Tempat dimana dulunya semasa anak-anak hingga remaja, Masjid Baiturahman ini tempat Ahmad Yuzar melaksanakan sholat tarawih, dan bahkan Ahmad Yuzar pernah tidur di Masjid ini.

Bupati Kampar, Ahmad Yuzar dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan ungkapan kebanggaannya Masjid Baiturrahman Kampung halamannya dikunjungi oleh Kapolda Riau.

“Ini pertama kalinya, Jenderal Polisi sholat berjamaah bersama warga kampung halaman saya, tentunya ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi masyarakat kampung Godang desa Pulau Lawas,” ujar Ahmad Yuzar.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut, Irjen Pol Muhammad Iqbal, yang juga bergelar Datuk Seri Jaya Perkasa Setia Negeri, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah hadir dan mendukung kegiatan Safari Ramadan ini.

Irjen Pol Muhammad Iqbal menekankan pentingnya sinergi antara kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

“Wilayah Kabupaten Kampar sangat luas. Kami tidak akan maksimal melakukan pengamanan sendiri, apalagi dengan dinamika masyarakatnya,” ujar Irjen Iqbal.

Untuk itu, melalui formula pendekatan kepada tokoh masyarakat, adat, agama dan tokoh masyarakat lainnya menjadi kunci. Kepolisian bersama TNI aktif mendatangi masyarakat, memohon bantuan dalam pemeliharaan keamanan bersama.

Irjen Iqbal juga menyoroti keberhasilan pengamanan Pemilihan Presiden, Legislatif, dan Kepala Daerah 2024 yang berjalan aman dan kondusif berkat pendekatan proaktif kepada masyarakat.

“Di bulan Ramadan, kami juga tetap turun mengamankan ketertiban dan berbagi takjil. Kami menyadari tidak bisa maksimal menjaga kamtibmas sendiri, oleh karena itu, kami memohon agar kita bersama-sama menjaga kamtibmas,” kata Irjen Iqbal.

Pantauan awak media ini, dalam kegiatan Safari Ramadhan di Masjid Baiturrahman ini, Kapolda Riau juga memberikan bingkisan kepada pengurus Masjid, alat-alat kelengkapan Masjid, dan sejumlah uang tunai untuk Kas Masjid.

Editor: TR Waruwu MBS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *