Kapolda Kalbar Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-69 Pemprov Kalbar di Kantor Gubernur

Kamis, 29 Januari 2026 - 00:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PONTIANAK –Mitramabes.com

Kapolda Kalimantan Barat, Irjen Pol Dr. Pipit Rismanto, S.I.K., M.H., menghadiri Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-69 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yang digelar di halaman Kantor Gubernur Kalbar. (Rabu, 28/1/2026).

Upacara yang berlangsung khidmat ini dipimpin langsung oleh Gubernur Kalimantan Barat, Drs. H. Ria Norsan, M.M., M.H., selaku Inspektur Upacara. Peringatan tahun ini mengusung semangat sinergi antarinstansi demi kemajuan pembangunan di Bumi Khatulistiwa.

Kehadiran jajaran pimpinan daerah atau Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menjadi simbol soliditas di Kalimantan Barat. Tampak hadir dalam barisan undangan kehormatan antara lain Pangdam XII/Tpr Mayjen TNI Novi Rubadi Sugito, S.I.P., M.Si., Dankodaeral XII Laksda TNI Sawa, S.E., M.M., CIQaR, Danlanud Supadio Marsma TNI Sidik Setiyono, S.E., M.Han, serta Kajati Kalbar Dr. Emilwan Ridwan.

Selain itu, hadir pula Ketua DPRD Provinsi Kalbar, Aloysius, S.H., M.Si., Kepala BNNP Kalbar Brigjen Pol Totok Lisdiarto, serta jajaran kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan tokoh masyarakat lainnya.

Senada dengan hal tersebut, Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Pol Bambang Suharyono, S.I.K., menyampaikan bahwa kehadiran Kapolda Kalbar dalam upacara ini merupakan bentuk dukungan penuh Polri terhadap jalannya roda pemerintahan di Kalimantan Barat.

“Kapolda Kalbar hadir secara langsung sebagai wujud sinergitas nyata antara Polri dan Pemerintah Daerah. Di usia Provinsi Kalimantan Barat yang ke-69 ini, Polda Kalbar berkomitmen untuk terus mengawal stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) guna mendukung percepatan pembangunan nasional di wilayah ini,” ujar Bambang.

Ia juga menambahkan bahwa momentum HUT ke-69 ini diharapkan dapat mempererat koordinasi antar-lini, terutama dalam menghadapi tantangan wilayah yang semakin kompleks.

“Kami mengucapkan selamat ulang tahun ke-69 untuk Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Semoga semakin jaya, inovatif, dan mampu memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh masyarakat Kalimantan Barat,” pungkasnya.

 

(Sy Mohsin)

Berita Terkait

DPC LSM MAUNG Kubu Raya Diluncurkan di Sungai Radak Satu, Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat dan Pemberantasan KKN
Coaching Clinic Fungsi Teknis Laboratorium Forensik TA 2026 Digelar di Kalbar
Polres Langkat Cek TKP Dugaan Galian C di Bahorok, Kapolsek Pastikan Tidak Ada Aktivitas Tambang
Sat Lantas Polres Langkat Amankan Jalur Kunjungan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI
Polres Langkat Amankan Kunjungan Kerja Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI di Tanjung Pura
Kanit Binmas dan Bhabinkamtibmas Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Sambangi Kantor Desa Aweh
Rutin Polsek Rangkasbitung Polres Lebak Giat Patroli Mobile ke Jalan RT.Hardiwinangun
Pembunuhan Dokter Lansia Di Palembang Terungkap, Tiga Tersangka Ditangkap Polda Sumsel

Berita Terkait

Kamis, 29 Januari 2026 - 00:28 WIB

DPC LSM MAUNG Kubu Raya Diluncurkan di Sungai Radak Satu, Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat dan Pemberantasan KKN

Kamis, 29 Januari 2026 - 00:15 WIB

Coaching Clinic Fungsi Teknis Laboratorium Forensik TA 2026 Digelar di Kalbar

Kamis, 29 Januari 2026 - 00:11 WIB

Kapolda Kalbar Hadiri Upacara Peringatan HUT ke-69 Pemprov Kalbar di Kantor Gubernur

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:33 WIB

Polres Langkat Cek TKP Dugaan Galian C di Bahorok, Kapolsek Pastikan Tidak Ada Aktivitas Tambang

Rabu, 28 Januari 2026 - 22:26 WIB

Sat Lantas Polres Langkat Amankan Jalur Kunjungan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI

Berita Terbaru