MINTRAMABES.COM, Tapaktuan – Kepala Kantor Wilayah Ditjenpas Aceh, Yan Rusmanto, menghadiri langsung kegiatan serah terima jabatan dan pisah sambut Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Tapaktuan yang diselenggarakan pada Jumat, 30 Januari 2026. Acara yang berlangsung khidmat tersebut menandai penyerahan tongkat kepemimpinan dari Ramli kepada M. Sukron sebagai Kepala Rutan Kelas IIB Tapaktuan yang baru.
Prosesi ini disaksikan langsung oleh jajaran internal Rutan serta tamu undangan lainnya, menandai dimulainya babak baru dalam manajemen organisasi di lingkungan tersebut.
Dalam sambutannya, Yan Rusmanto memberikan apresiasi serta penghargaan setinggi-tingginya kepada Ramli atas dedikasi dan kontribusi besar yang telah diberikan selama masa kepemimpinannya.
Secara khusus, Kakanwil Ditjenpas Aceh menyoroti masa pengabdian Ramli yang telah mencapai 34 tahun di dunia pemasyarakatan.
“Saya memberikan apresiasi dan penghormatan setinggi-tingginya kepada Saudara Ramli. Dedikasi selama 34 tahun di pemasyarakatan adalah bukti nyata loyalitas luar biasa yang telah membawa banyak perubahan positif bagi institusi ini. Semoga masa purnabakti ini dijalani dengan penuh kebahagiaan,” ujar Yan Rusmanto di hadapan para hadirin.
Kepada M. Sukron selaku pimpinan baru, Yan Rusmanto mengucapkan selamat datang dan instruksi agar segera melakukan akselerasi adaptasi terhadap lingkungan kerja serta memahami karakteristik satuan kerja di Tapaktuan. Yan menegaskan bahwa estafet kepemimpinan harus membawa semangat pembaruan.
“Kepada Saudara M. Sukron, saya minta segera beradaptasi. Jangan pernah jadikan keterbatasan sebagai alasan untuk tidak berinovasi. Sebaliknya, jadikan setiap tantangan yang ada sebagai motivasi untuk menghadirkan terobosan dan meningkatkan kualitas pelayanan publik di Rutan ini,” tegasnya.
Lebih lanjut, Kakanwil Ditjenpas Aceh mengingatkan bahwa keberhasilan dalam mencapai target organisasi sangat bergantung pada kerja sama tim yang solid. Ia mendorong seluruh pegawai untuk terus mendukung pimpinan baru dengan integritas yang tinggi.
“Tugas dan tantangan di Rutan ini bukan hanya menjadi tanggung jawab Karutan semata, melainkan tanggung jawab kolektif kita semua. Saya mengajak seluruh jajaran untuk senantiasa menjaga kekompakan, soliditas, dan semangat kebersamaan dalam mendukung pelaksanaan tugas pemasyarakatan,” tambah Yan Rusmanto mengakhiri arahannya.
Rangkaian acara pisah sambut ini ditutup dengan pemberian cenderamata sebagai simbol penghormatan atas pengabdian Ramli, yang kemudian dilanjutkan dengan ramah tamah dan salam perpisahan.
Melalui pergantian kepemimpinan ini, diharapkan Rutan Kelas IIB Tapaktuan dapat terus meningkatkan kualitas pembinaan bagi warga binaan serta memberikan pelayanan yang semakin transparan dan akuntabel kepada masyarakat luas.
Narasumber Zainal
(Rusdi)










