example banner

Jelang Ramadan, Polres Sergai Bersama Pemkab Sergai Sidak Pasar

Serdang Bedagai/MBS- Menjelang Bulan Suci Ramadhan, Polres Serdangbedagai (Sergai) bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sergai melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Pasar Rakyat Dusun I Sei Rampah, Jumat, (28/2/2025) pagi sekitar pukul 08.00 WIB.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi lonjakan harga dan kelangkaan bahan pokok yang kerap terjadi saat memasuki bulan puasa.

PS Kasi Humas Polres Sergai, IPTU Zulfan Ahmadi, SH, MH, menjelaskan kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Undang-Undang No. 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Negara Republik Indonesia serta Surat Bupati Serdangbedagai Nomor: 18.4/005/1376/2025 tanggal 25 Februari 2025.

“Kami bersama Pemkab Sergai turun langsung ke lapangan untuk memastikan ketersediaan bahan pokok tetap aman dan harga tidak mengalami lonjakan yang merugikan masyarakat,” ujar IPTU Zulfan kepada awak media.

Berdasarkan hasil sidak, tidak ditemukan adanya kelangkaan bahan pokok di Pasar Rakyat Sei Rampah. Harga bahan pokok juga masih tergolong stabil tanpa kenaikan yang signifikan.

Berikut hasil pengecekan harga di beberapa toko:
1.Toko Rudi, Dusun I, Desa Sei Rampah,Gula Putih: Rp. 18.000/kg,Beras Medium: Rp. 13.000/kg,Tepung Terigu: Rp. 7.500/kg,Minyak Goreng Curah: Rp. 17.000/liter.
2.Toko Daging dan Pasar Ikan,
harga daging Sapi: Rp. 130.000/kg (diprediksi naik menjelang H-1 Ramadhan), daging Ayam: Rp. 26.000/kg
3 Toko Telur, telur Ayam Ras: Rp. 26.500/kg,Telur Grade B: Rp. 1.700/butir.
4. Toko Bawang, bawang merah: Rp. 32.000/kg, bawang putih: Rp. 42.000/kg.

menegaskan pihaknya akan terus melakukan pengawasan secara rutin guna memastikan tidak ada aksi penimbunan barang yang dapat menyebabkan kelangkaan.

“Kami ingin memastikan tidak ada oknum nakal yang memanfaatkan momen ini untuk meraup keuntungan dengan cara tidak fair,” tegasnya.

Dengan hasil sidak tersebut, masyarakat diharapkan tetap tenang dan tidak melakukan panic buying menjelang Ramadhan. Polres Sergai bersama Pemkab Sergai juga mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika menemukan kenaikan harga yang tidak wajar atau adanya praktik penimbunan bahan pokok.

Hadir pada acara sidak pasar Pejabat Utama Polres Sergai, Kanit II dan Personel, Sekda Pemkab Sergai, Kadis Deperindag, Kabag Ekonomi, para ASN bidang pasar.

(K,S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *